Berita Regional
Rumah Ludes Terbakar Akibat Bentrok Dua Desa di Bima, Saling Serang Pakai Parang dan Tombak
Kecamatan Belo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), menjadi saksi ketegangan hebat antara sekelompok
TRIBUNJATENG.COM - Kecamatan Belo, Kabupaten Bima, Nusa Tenggara Barat (NTB), menjadi saksi ketegangan hebat antara sekelompok warga Desa Cenggu dan Desa Renda pada malam Selasa (5/12/2023).
Bentrok tersebut memuncak dengan saling serang menggunakan senjata tajam berupa panah, parang, dan tombak.
Aparat kepolisian terpaksa mengeluarkan tembakan peringatan untuk meredam situasi.
Dalam aksi kekerasan tersebut, satu rumah warga di Desa Cenggu dilaporkan menjadi korban pembakaran.
Lebih tragis lagi, seorang warga Desa Renda ditemukan tertancap anak panah akibat bentrokan tersebut.
Kapolsek Belo, AKP Ilham, menjelaskan peristiwa ini ketika dihubungi pada Rabu (6/12/2023).
"Iya tadi malam memang ada bentrok tapi sekarang sudah landai, ada satu rumah yang dibakar di Cenggu," ungkap AKP Ilham.
Ilham mengungkapkan bahwa bentrokan ini bermula setelah sejumlah pemuda dari Desa Renda melakukan blokade jalan raya sebagai bentuk protes. Mereka menuntut aparat kepolisian segera menangkap pelaku pemanahan terhadap salah satu warga mereka. Kejadian tersebut terjadi ketika korban, yang merupakan target operasi orang tak dikenal (OTK), dipanah saat melintas di Desa Cenggu pada Senin (4/12/2023) malam.
"Kasus itu sudah dilaporkan ke polres dan dalam penyelidikan, tapi karena belum tertangkap warga blokade jalan, malam hari kemudian bentrok dengan warga Cenggu," jelasnya.
Akibat bentrokan ini satu rumah warga di Desa Cenggu terbakar, sedangkan warga Desa Renda harus mendapat perawatan karena terkena anak panah.
Ilham mengaku, polisi terpaksa mengeluarkan beberapa kali tembakan peringatan ke udara untuk meredam situasi di dua desa tersebut.
Saat ini aparat kepolisian masih disiagakan di batas wilayah Desa Cenggu dan Desa Renda untuk mengantisipasi bentrok susulan.
"Situasi sudah aman, tapi anggota masih kita siagakan di lokasi untuk berjaga-jaga," kata Ilham.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "2 Desa di Bima Bentrok, Rumah Dibakar dan 1 Warga Terluka"
Kisah Terlarang Ibu Persit: Modus Belanja ke Pasar Supaya Dapat Izin "Ngamar" dengan Junior Suami |
![]() |
---|
Instagram Story Jadi Awal Perselingkuhan Ibu Persit dan Pratu RH, Istri Serka M Disetubuhi Junior |
![]() |
---|
Kronologi Tiktoker AK Asal Gunungkidul Dilaporkan Polisi Diduga Tak Lunasi Celana Kolor Rp 56 Juta |
![]() |
---|
12 Tahun Lakukan Pencabulan, Konsultan Hukum Ditangkap dengan Banyak Video sebagai Barang Bukti |
![]() |
---|
Residivis Menangis Ketakutan Dikepung Warga saat Kepergok Curi Celengan, Sempat Ngaku Polisi |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.