Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Kasus Kematian 4 Bocah di Jakarta

Nasib Devinsa, Sedang Dirawat di RS Karena KDRT Suami, Kini 4 Anaknya Ditemukan Tewas di Rumah

Nasib pilu dialami Devinsa Putri ibu dari empat bocah yang ditemukan tewas di rumah kontrakan di Jagakarsa Jakarta Selatan Rabu (6/12/2023).

Editor: rival al manaf
istimewa
Jasad empat anak di rumah kontraka di kawasan Jagakarsa Jakarta Selatan, ditemukan dalam kondisi memilukan. Sebelumnya diberitakan bahwa jasad empat anak itu ditemukan di kamar mandi, Rabu (6/12/2023). (Istimewa) 

TRIBUNJATENG.COM - Nasib pilu dialami Devinsa Putri ibu dari empat bocah yang ditemukan tewas di rumah kontrakan di Jagakarsa Jakarta Selatan Rabu (6/12/2023).

Saat warga menemukan anak-anaknya tewas di kamar, ia justru sedang dirawat di rumah sakit karena KDRT yang dilakukan suami.

Seorang warga menyebut Devinsa Putri sempat jadi korban KDRT oleh suaminya Panca Darmansyah (40).

Bahkan akibat kejadian itu Devinsa tampak lebam-lebam hingga muntah darah diselamatkan warga.

Baca juga: "Bunda Tx For All" Pesan Berwarna Merah Darah di Lantai Rumah 4 Bocah Tewas Membusuk di Jagakarsa

Baca juga: "Diduga Jadi Pelaku" Begini Kondisi Orangtua 4 Bocah Membusuk di Kamar Kontrakan

Baca juga: FAKTA Ayah 4 Bocah Membusuk di Jakarta, Lama Menganggur, 7 Bulan Tak Bayar Sewa Kontrakan

Pesan di lantai rumah empat bocah membusuk di jakarta
Pesan di lantai rumah empat bocah membusuk di jakarta (istimewa)

 

Empat anak bocah ditemukan tewas membusuk di dalam kamar rumah kontrakan di Gang Roman, Jalan Kebagusan Raya, Jagarkarsa, Jakarta Selatan, Rabu (6/12/2023).

Menurut warga sekitar, terungkapnya penemuan mayat itu berawal dari bau bangkai yang mengganggu warga sekitar.

“Bau bangkai sampai bongkar plafon, enggak ketemu. Terus tadi pagi tetangga telpon saya, dia bilang “Pak Irwan tolong ada bangkai sebelah rumah pak Panca.

Tolong bersihin bangkai di kamar mandi ada bau enggak enak’. Sudah begitu saja,” ucap warga sekitar bernama Irwan di lokasi kejadian.

Warga berusaha mencari sumber bau. Karena mencurigakan, warga pun melapor ke polisi. Warga dan petugas pun bersama-sama mendobrak rumah pelaku.

Setelah pintu didobrak, warga dan polisi mengetahui ada empat jasad anak kecil yang sudah membusuk.

Adapun korban tewas yang ditemukan bernama Viona Audrey (6), Sopiya (4), Arsa (3), Aska (1).

Para korban ditemukan berjejer di atas kasur di dalam kamar.

Sedangkan ayah korban sebagai terduga pelaku ditemukan masih hidup meringkuk di dalam kamar mandi tanpa busana.

Pelaku, ayah korban sedang berusaha ingin bunuh diri dengan cara menyayat tangannya dengan senjata tajam hingga berhasil diselamatkan warga.

Kemana sang istri?

Sumber: Tribun Medan
Halaman 1 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved