Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Regional

Operasi Pencarian dan Evakuasi di Gunung Marapi Resmi Dihentikan, Seluruh Korban Telah Ditemukan

Proses pencarian korban erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat secara resmi dihentikan pada Rabu

Editor: muh radlis
AFP
Petugas penyelamat mengevakuasi salah satu korban yang meninggal di Gunung Marapi saat meletus pada 3 Desember, di Agam, provinsi Sumatera Barat, pada 5 Desember 2023. Jumlah korban tewas akibat letusan gunung berapi di Indonesia telah mencapai 22 setelah sembilan jenazah tambahan ditemukan, kata seorang pejabat agensi pencarian dan penyelamatan pada 5 Desember. ADI PRIMA / AFP 

TRIBUNJATENG.COM - Proses pencarian korban erupsi Gunung Marapi di Sumatera Barat secara resmi dihentikan pada Rabu (6/12/2023) pukul 20.00 WIB setelah seluruh korban ditemukan.

Keputusan ini diumumkan oleh Wakapolda Sumbar, Brigjen Pol Edi Mardianto, usai rapat koordinasi dengan berbagai pihak terkait, termasuk TNI-Polri, Basarnas, BPDB, relawan, dan masyarakat.

"Seluruh korban telah ditemukan sebanyak 75 orang sesuai dengan data dari BKSDA Sumbar. Sebanyak 52 orang selamat dan 23 orang meninggal dunia," ungkap Edi kepada wartawan di posko erupsi Gunung Marapi, Batu Palano, Agam, Sumbar.

Setelah menemukan korban ke-75 pada Rabu pagi, petugas melakukan penyisiran di sekitar kawah Gunung Marapi untuk memastikan tidak ada korban lain yang tidak tercatat dalam data.

Meskipun hasilnya negatif, Edi menegaskan bahwa proses pencarian dapat dilanjutkan kembali jika ada laporan mengenai pendaki yang masih hilang.

"Jika memang ada laporan lain terkait orang hilang, tentunya proses pencarian dan evakuasi kita buka kembali, dikarenakan pintu masuk Marapi ini yang cukup banyak," kata Edi.

"Belum ada proses evakuasi masyarakat yang berada di kawasan Gunung Marapi.

Tentunya upaya-upaya pencegahan dampak erupsi kita upayakan, baik melalui para kapolres-kapolres, dandim, dan perangkat nagari yang berada di kawasan sekitar Gunung Marapi ini," Edi.

Sebelumnya diberitakan, Gunung Marapi mengalami erupsi pada Minggu (3/12/2023) sore. Dari data Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Sumbar, tercatat ada 75 pendaki yang terjebak.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "75 Korban Erupsi Gunung Marapi Ditemukan, 23 Meninggal, Pencarian Resmi Dihentikan"

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved