Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Erupsi Gunung Semeru

Erupsi Gunung Semeru Pagi Tadi Luncurkan Awan Panas Guguran Setinggi 3.000 Meter

Erupsi Gunung Semeru kembali terjadi pada Senin (25/12/2023) pagi pukul 05.12 WIB dengan meluncurkan Awan Panas Guguran sejauh 3.000 meter.

Editor: m nur huda
KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA
Ilustrasi puncak Mahameru Gunung Semeru dilihat dari Seruni Point Gunung Bromo - Erupsi Gunung Semeru kembali terjadi pada Senin (25/12/2023) pagi pukul 05.12 WIB dengan meluncurkan Awan Panas Guguran sejauh 3.000 meter. 

TRIBUNJATENG.COM, LUMAJANG - Erupsi Gunung Semeru kembali terjadi pada Senin (25/12/2023) pagi pukul 05.12 WIB dengan meluncurkan Awan Panas Guguran sejauh 3.000 meter.

Lestusan erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur mengarah ke tenggara atau Besuk Kobokan.

Kepala BPBD Kabupaten Lumajang Patria Dwi Hastiadi membenarkan telah terjadi luncuran APG pada Gunung Semeru.

"Benar telah terjadi APG, informasi dari pos pantau jarak luncurnya 3.000 meter," kata Patria melalui sambungan telepon, Senin (25/12/2023).

Patria menambahkan, selain meluncurkan APG, asap letusan yang dikeluarkan Gunung Semeru bersamaan dengan luncuran APG yakni 1.000 meter condong ke arah selatan.

Erupsi terekam seismograf dengan amplitudo maksimal 22 milimeter dan berdurasi 248 detik. Menurut Patria, luncuran APG masih berada pada radius aman dan tidak menimbulkan dampak langsung terhadap masyarakat sekitar.

"Jarak luncur masih di radius aman. Sejauh ini belum ada laporan dampak yang kami terima akibat APG," tambahnya.

Patria mengimbau, warga yang berada di lereng Gunung Semeru meningkatkan kewaspadaannya dan memperhatikan rekomendasi dari PVMBG.

Selain itu, masyarakat diminta untuk memperhatikan imbauan-imbauan dari petugas melalui berbagai macam alat komunikasi secara berkala.

"Kami imbau masyarakat tetap tenang dan terus waspada. Karena bencana erupsi ini tidak bisa diprediksi," imbaunya.

"Dimohon untuk warga di sekitar lereng agar memantau setiap imbauan dari petugas kami dan EWS yang sudah kita pasang," pungkasnya.

Sebagai informasi, PVMBG merekomendasikan masyarakat agar tidak beraktivitas di sektor tenggara di kawasan Besuk Kobokan sejauh 13 kilometer dari puncak.

Selain itu, warga juga diminta mewaspadai resiko awan panas guguran, guguran lava dan lahar di sepanjang aliran sungai yang berhulu dari gunung Semeru.(*)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Erupsi Gunung Semeru, APG Meluncur Sejauh 3000 Meter

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved