Berita Artis
Rocky Gerung Minta Sidang Skripsi Dian Sastro Dibuat Terbuka agar Tak Ada Anggapan Miring
Salah satu mahasiswi yang pernah ia bimbing dalam menyusun skripsi adalah aktris Dian Sastro.
“Terus gue meliberasi diri gue, ‘justru pak, karena saya ada di lingkungan ini dan saya punya pisau Analisa yang tajam mengenai ini, saya jadi bisa membebaskan diri saya sebagai objek dan saya bisa meliberasi diri saya sebagai subjek’,” ungkap Dian Sastro mengulang lagi jawabannya saat itu.
Ada pun, Dian Sastro lulus kuliah pada tahun 2007. Pemeran Dasiyah dalam serial Gadis Kretek ini mengaku, tema skripsi yang ia angkat tentang Beauty Industry Complex.
Beberapa buku menjadi rujukan Dian Sastro dalam Menyusun skripsinya saat itu. Di antaranya adalah tokoh feminisme modern dan ahli filsafat Prancis Simone de Beauvoir, lalu filsuf Jerman dan salah satu intelektual utama Abad Pencerahan Immanuel Kant.
Dian Sastro akhirnya lulus sidang skripsi tersebut. Ia pun mendapatkan gelar sarjana filsafat.
Dian Sastro yang bernama lengkap Diandra Paramitha Sastrowardoyo lahir 16 Maret 1982.
Dian Sastro memulai kariernya di industri hiburan dari modeling dengan meraih juara pertama pada pemilihan GADIS Sampul tahun 1996.
Setelah lulus SMA, Dian Sastro sempat menempuh studi ilmu hukum di Universitas Indonesia tetapi tidak selesai pada tahun 1997.
Lalu, Dian Sastro akhirnya menempuh studi filsafat di Universitas Indonesia dan lulus pada tahun 2007.
Kemudian, Dian Sastro melanjutkan jenjang pendidikannya ke program pascasarjana Manajemen Universitas Indonesia dan lulus pada tahun 2014.
Kini, Dian Sastro dikenal berkat kontribusinya terhadap dunia seni peran serta perhatiannya terhadap dunia pendidikan di Indonesia.
Dian Sastro juga kini diketahui menjadi dosen di Universitas Indonesia. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Tak Ingin Ada Anggapan Miring, Rocky Gerung Minta Sidang Skripsi Dian Sastro Dibuat Terbuka"
Baca juga: Ini Alasan Dian Sastro Sering Tolak Permintaan Foto Penggemar, Bukan Karena Sombong
"Silakan Maki Saya" Uya Kuya Datangi Rumahnya yang Dijarah, Astrid Sampai Tak Bisa Berkata-kata |
![]() |
---|
Apa Itu Talak Satu Raj'i? Putusan Majelis Hakim, Pratama Arhan dan Azizah Salsha Masih Bisa Rujuk? |
![]() |
---|
Resmi Bercerai, Pratama Arhan Absen di Sidang Ikrar Talak karena Persiapan Lawan Persib |
![]() |
---|
Tak Peduli Ikrar Cerai, Pratama Arhan Fokus Lawan Persib Bandung Dibanding Azizah: Upload Emot Singa |
![]() |
---|
Cerai dari Ahmad Assegaf, Tasya Farasya Borong Baju Tidur: Biar Memorinya Beda, yang Lama Kubakar |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.