Berita Regional
Seorang Kakek Dibunuh dan Dikubur di Hutan, Pelakunya 3 Tetangga
Seorang kakek dibunuh dan mayatnya dikuburkan di hutan jati Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur.
TRIBUNJATENG.COM, JEMBER - Seorang kakek dibunuh dan mayatnya dikuburkan di hutan jati Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Jawa Timur.
Korban bernama Abdul Jalal (70) warga Dusun Watukebo, Desa Andongsari, Kecamatan Ambulu.
Satreskrim Polres Jember menangkap tiga pelaku pembunuhan.
Baca juga: Berawal Umpatan saat Main Kartu, 2 WNA India Bunuh WNI di Bali hingga Divonis 7,5 Tahun Bui
Tiga pelaku adalah tetangga korban yakni Ahmad Febriyanto, Kelvin Rama, dan Khoirul Anwar.
Kapolres Jember, AKBP Nur Hidayat menjelaskan tiga pelaku melakukan pembunuhan karena ingin menguasai harta kakek tersebut.
"Ketiga pelaku ini memang niat melakukan persengkokolan untuk mencuri harta benda milik korban," kata Nur Hidayat saat konferensi pers di Mapolres Jember, Senin (29/1/2024).
Dia menjelaskan, awalnya korban dikabarkan hilang.
Setelah dilakukan pencarian, akhirnya korban ditemukan terkubur di hutan jati.
Warga melaporkan kasus tersebut pada kepolisian karena menilai ada yang janggal dengan kematian korban.
"Kami segera membentuk tim penyidik gabungan dengan Polsek Ambulu, untuk melakukan serangkaian penyelidikan," ucap dia.
Dari hasil penyelidikan, kata dia, ketiga terduga pelaku berhasil ditangkap.
Satu pelaku tertangkap di wilayah Jember, sedangkan dua lainnya tertangkap di Pulau Bali.
Ketika hendak ditangkap, mereka melakukan perlawanan sehingga polisi melumpuhkan kaki mereka.
“Mereka melakukan pembunuhan secara bersama-sama, dan memiliki peran masing-masing," ujar dia.
Ahmad Febriyanto berperan melakukan perencanaan pembunuhan untuk menguasai harta korban.
| Sosok Naharuddin Kepala Dusun Jenazahnya Ditandu 21 Km Selama 6 jam karena Jalan Rusak Parah |
|
|---|
| 2 Pemuda Dorong Motor Dini Hari Panik Didatangi Polisi Patroli, Ternyata Pencuri |
|
|---|
| Tampang Pria Yang Bunuh Teman Kencan Michat Karena Tak Sanggup Bayar Rp 4,5 Juta Untuk 3 Kali Main |
|
|---|
| Detik-detik Kacab BUMN Melawan Maut: Jeritan Minta Tolong Ilham Hingga Menggigit Tangan Penculik |
|
|---|
| Yasika Aulia Bos Penguasa 41 Dapur MBG Raup Untung Rp246 Juta per Hari, Anak Wakil Ketua DPRD |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-pembunuhan_20160414_235730.jpg)