Berita Regional
Begal Sadis Ini Ditangkap Tanpa Perlawanan, Polisi Datang Saat Pelaku Tertidur Pulas
Tim Delta Resmob on The Road (ROTR) Polresta Manado berhasil meringkus seorang pelaku pencurian dengan kekerasan (begal) berinisial
TRIBUNJATENG.COM - Tim Delta Resmob on The Road (ROTR) Polresta Manado berhasil meringkus seorang pelaku pencurian dengan kekerasan (begal) berinisial CS (23), warga Desa Lalumpe, Kecamatan Motoling, Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel), pada Minggu (25/2/2024) di Kota Manado.
Kasat Reskrim Polresta Manado Kompol May Diana Sitepu menjelaskan, peristiwa bermula pada Rabu (22/2/2024) di Jalan 17 Agustus, Kelurahan Bumi Beringin, Kecamatan Wanea, Kota Manado.
Saat itu, korban bernama Leo Sanger melihat seorang perempuan dihadang oleh pelaku yang berusaha merampas kendaraannya.
Korban kemudian berusaha membantu perempuan tersebut, namun pelaku mengancamnya dengan pisau dan merampas motor Honda Beat milik korban.
Berdasarkan laporan korban, Tim Resmob Delta melakukan penelusuran di sekitar lokasi kejadian.
Mereka mendapatkan informasi bahwa pelaku berada di Kelurahan Bumi Nyiur, Kecamatan Wanea. Tim segera bergerak dan berhasil mengamankan pelaku yang sedang tertidur tanpa perlawanan.
Pelaku beserta barang bukti, berupa motor Honda Beat hitam dan sebuah pisau yang digunakan untuk mengancam, telah dibawa ke Polresta Manado untuk proses hukum lebih lanjut.
“Pelakunya sudah kita tangkap dan saat ini sedang diperiksa penyidik," ungkapnya.
Artikel ini telah tayang di TribunManado.co.id dengan judul Pelaku Begal asal Minsel Beraksi di Manado Sulawesi Utara, Kini Berakhir di Penjara
| Daftar 8 Software HRD Efisien Bantu Hemat Waktu dan Tenaga Tim HR |
|
|---|
| Teriakan Warga Sia-Sia, Suami Istri Ditemukan Tewas Berpelukan Terjebak Kebakaran Rumah |
|
|---|
| Bocah 11 Tahun Tewas di Toilet Masjid, Kades Ungkap Temuan Mencurigakan dari Rekaman CCTV |
|
|---|
| Kisah Terlarang Ibu Bhayangkari NW Ngamar Bareng Dengan Anggota DPRD di Batu |
|
|---|
| Pelukan Terakhir di Tengah Kobaran Api: Kisah Cinta Abadi Andi dan Etri yang Terjebak di Kamar Mandi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.