Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Kecelakaan

Pikap Angkut Solar Hangus Terbakar: Solar yang Dibawa Tumpah ke Mesin

Sebuah insiden kebakaran mobil terjadi di Dusun Sapee Opo, Desa Opo, Kecamatan Ajangale

Editor: muh radlis
IST
Mobil pikap terbakar di Dusun Sapee Opo, Desa Opo, Kecamatan Ajangale, Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Selasa (14/5/2024). 

TRIBUNJATENG.COM - Sebuah insiden kebakaran mobil terjadi di Dusun Sapee Opo, Desa Opo, Kecamatan Ajangale, Kabupaten Bone, pada Selasa siang (14/5/2024).

Sebuah mobil pikap berwarna putih yang mengangkut solar terbakar sekitar pukul 13.00 Wita.

Menurut informasi yang diperoleh dari saksi mata, Nurdin (17), kebakaran terjadi setelah solar yang diangkut mobil tersebut tumpah dan mengalir ke bagian mesin.

"Tumpah solar yang dibawa dan mengalir ke bagian mesinnya.

Munculmi percikan api," ujarnya.

Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden ini.

Belum diketahui pengemudi pikap itu.

 

Artikel ini telah tayang di Tribun-Timur.com dengan judul BREAKING NEWS: Mobil Pikap Terbakar di Bone Sulsel, Diduga Solar Tumpah

Sumber: Tribun Timur
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved