Cerita Dongeng Sebelum Tidur Kisah Fabel Seekor Kera Serakah dan Kura-kura Pemaaf
Cerita Dongeng Sebelum Tidur Kisah Fabel Seekor Kera Serakah dan Kura-kura Pemaaf
Penulis: non | Editor: galih permadi
Cerita Dongeng Sebelum Tidur Kisah Fabel Seekor Kera Serakah dan Kura-kura Pemaaf
TRIBUNJATENG.COM - Pada suatu hari, Kera dan Kura-kura sepakat untuk menanam pohon pisang.
Lalu, mereka pergi ke pinggir sungai dan menemukan sebatang pohon pisang yang hanyut di sungai.
Setelah mendapatkannya, mereka langsung membagi dua pohon pisang tersebut untuk ditanam di rumah masing-masing.
Kera mengambil bagian ujung, sedangkan Kura-kura diberi bagian pangkal pohon.
Seiring dengan berjalannya waktu, pohon pisang yang ditanam oleh Kura-kura telah tumbuh tinggi dan berbuah lebat.
Sementara itu, pohon pisang yang ditanam oleh Si Kera tidak tumbuh.
Saat Kera berkunjung ke rumah Kura-Kura untuk melihat pohon pisangnya, Kura-kura meminta tolong Kera untuk mengambil buah pisangnya.
Namun, sangat disayangkan, Kera dengan serakah memakan banyak buah pisang Kura-kura sendirian dan akhirnya sakit perut.
Setelah kejadian tersebut, Kera merasa bersalah dan meminta maaf kepada Kura-kura.
Walaupun pernah disakiti, Kura-kura tetap memaafkannya dan tetap menjadi sahabat Si Kera.
Selain selalu berbagi dan tidak serakah, dongeng ini juga mengajarkan anak untuk memaafkan.
(*)
tribunjateng.com
TribunEvergreen
dongeng sebelum tidur
dongeng pengantar tidur
dongeng fabel
dongeng bahasa indonesia
Pemkab Dukung Pertamina Lakukan Pengeboran Sumur Eksplorasi Dara Jingga Kradenan Blora |
![]() |
---|
Hadiri PKKMB UNIMUGO, Bupati Kebumen Tekankan Soal Karakter dan Akhlak |
![]() |
---|
Kebumen Masuk Kabupaten Penyelenggara Event Terbanyak di Jawa Tengah, Kabupaten Ini Paling Sepi |
![]() |
---|
Pemred Tribun Jateng Protes Langsung ke Bupati Pati Sudewo Soal Ini |
![]() |
---|
Semuanya Sakit, Haikal Santri Terjebak Reruntuhan Mushola Ponpes di Sidoarjo Merintih Kesakitan |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.