Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Kota Tegal

Pj Wali Kota Tegal Pesan Orangtua Awasi Anak agar Tidak Terlibat Tawuran 

Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri memberikan motivasi kepada pelajar SMP Ihsaniyah Kota Tegal dapam kegiatan Sebayu Goes to School and Campus, Kamis

Ist/Dok Pemkot Tegal 
Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri saat berdialog dengan pelajar di SMP Ihsaniyah Kota Tegal, Kamis (25/7/2024). 

TRIBUNJATENG.COM,TEGAL- Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri memberikan motivasi kepada pelajar SMP Ihsaniyah Kota Tegal dapam kegiatan Sebayu Goes to School and Campus, Kamis (25/7/2024).

Dadang mengatakan, ia datang memberikan motivasi untuk membangun karakter anak-anak. 

Karakter kejujuran, integritas, keberanian, dan tanggung jawab harus dibangun di dalam diri para pelajar. 

"Anak-anak yang sekarang ini sedang masa-masa sekolah, pada saatnya nanti di tahun 2045 akan memegang tongkat pimpinan, memegang roda perekonomian, dan roda pemerintahan. Sehingga harus dipersiapkan dari sekarang,” ungkapnya. 

Baca juga: Nobar Layar Sinema Pantura, Dadang Somantri Dorong Generasi Muda Kota Tegal Terus Berkreasi

Baca juga: Cegah Tawuran, Dai Kamtibmas Polres Tegal Kota Blusukan ke Sekolah-sekolah

Pada kesempatan itu, Dadang juga merespon kejadian tawuran yang belum lama ini melibatkan anak-anak pelajar SMP

Ia sangat menyayangkan hal tersebut. 

Ia berpesan agar orangtua memastikan anak-anaknya ada di rumah saat sore hingga malam hari.

Saat akan tidur juga dicek, jangan sampai orangtua tidak tahu anaknya berada di luar rumah.

"Agar tawuran tidak terulang lagi, perlu ada sinergi antara orangtua, sekolah dan pemerintah. Mari bersama-sama membangun kesadaran diri kepada anak-anak kita dan peserta didik," ujarnya. (fba)

 

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved