Pilwakot Semarang 2024
Ramai Dibicarakan Hendi - Agustina Maju Pilwakot Semarang, Ini Tanggapan Hendrar Prihadi
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang, Hendrar Prihadi atau Hendi, diisukan maju bersama dengan Bendaraha PDI Perjuangan Jateng, Agustina Wilujeng.
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang, Hendrar Prihadi atau Hendi, diisukan maju bersama dengan Bendaraha PDI Perjuangan Jateng, Agustina Wilujeng.
Menanggapi hal itu, Hendi menyampaikan, dirinya secara pribadi tidak memiliji niatan untuk maju Pilwakot Semarang 2024.
Namun, diakuinya, secara aturan memang masih diperbolehkan.
"Aku pernah ditanya teman-teman bagaimana pilwakot, secara pribadi tidak. Secara aturan boleh.
Udah diterjemahkan saja," ujarnya, usai menghadiri pelantikan DPRD Kota Semarang periode 2024 - 2029, Rabu (14/8/2024).
Terakhir, survei elektabilitas yang dilakukan PDI Perjuangan, petahana Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu menduduki posisi pertama.
Hendi mengatakan, informasi dari DPD PDI Perjuangan Jateng akan dilakukan survei kembali.
"Yang terakhir kan Bu Ita. Saya dapat info dari Mas Pacul katanya mau disurvei," ucapnya.
Saat ditanya awak media jika mendapat tugas partai untuk maju pilwakot, Hendi pun mengatakan, tidak ingin berandai-andai
"Aku nggak mau berandai-andai. Dari pada berandai-andai, kita tunggu tujuh hari ini," ujarnya.
Seperti diketahui, PDI Perjuangan telah mengungumkan beberapa calon yang akan berkontestasi di setiap daerah. Namun hingga saat ini, calon yang akan diusung PDI Perjuangan untuk Kota Semarang belum diumumkan. (eyf)
Baca juga: Mahasiswa Poltek Harber Raih Juara 1 Web Development Tingkat Nasional
Baca juga: Jadi Pembicara di UIN Gusdur, Dosen UIN Saizu Beberkan Strategi dan Praktik Pengelolaan Zakat
Baca juga: "Cuma Rohadi yang Tak Banyak Nuntut" Viral Lomba Mencari Pasangan Meriahkan 17 Agustus
Baca juga: Menumbuhkan Minat Baca dan Literasi Siswa Melalui Pojok Baca di SD Negeri 2 Ngleses
| KPU Kota Semarang Belum Bisa Pastikan Kapan Penetapan Agustina-Iswar, Proses di MK Masih Berjalan |
|
|---|
| Bawaslu Kota Semarang Tangani 29 Kasus Dugaan Pelanggaran pada Pilkada 2024 |
|
|---|
| Detik-detik Dua Komisioner KPU Kota Semarang Walk Out Saat Rapat Pleno Rekapitulasi, Ini Penyebabnya |
|
|---|
| Inilah Alasan KPU Tak Lakukan PSU Sesuai Rekomendasi dari Bawaslu Kota Semarang |
|
|---|
| Yoyok pun Legowo: Selamat Bu Agustina dan Pak Iswar |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.