Berita Pekalongan
Plt Wali Kota Pekalongan Salahudin Serahkan Bantuan CSR Bank Jateng Berupa Fasilitasi Jamban Sehat
Sebanyak 14 KK di bantaran sungai Lodji direlokasi, karena adanya pembangunan tanggul dan penanganan banjir di Kota Pekalongan.
Penulis: Indra Dwi Purnomo | Editor: muh radlis
TRIBUNJATENG.COM, PEKALONGAN - Sebanyak 14 KK di bantaran sungai Lodji direlokasi, karena adanya pembangunan tanggul dan penanganan banjir di Kota Pekalongan.
Oleh Pemerintah Kota Pekalongan direlokasi ke Klego, Kuripan Kertoharjo, dan Tegalrejo.
Setelah selesai direlokasi, sebagai bentuk tanggung jawab sosial, Bank Jateng Cabang Pekalongan sebagai CSR/TJSL menginisiasi Program Percepatan Penanganan Kemiskinan berupa bantuan fasilitasi jamban bagi 14 KK tersebut.
Plt Wali Kota Pekalongan, Salahudin bersama Pimpinan Bank Jateng Cabang Pekalongan, Dwi Andi Setiawan menyerahkan bantuan secara langsung di Ruang Terang Bulan Setda Kota Pekalongan.
Plt Wali Kota Pekalongan Salahudin menyebutkan, ada 14 KK yang direlokasi ke sejumlah titik seperti di Klego, Kuripan Kertoharjo, dan Tegalrejo.
"Sebagian dari mereka relokasi dari KK yang ada di bantaran Bugisan, mereka kita relokasi karena adanya perbaikan tanggul sungai untuk pencegahan rob," imbuhnya.
Dikatakan Salahudin, fasilitas ke mereka masih kurang yaitu jamban. Sehingga diharapkan, hal ini dapat mengurangi potensi stunting bagi keluarga mereka yang baru lahir.
Sementara itu, Pimpinan Bank Jateng Cabang Pekalongan, Dwi Andi Setiawan mengatakan, bahwa bantuan ini sebagai tanggung jawab sosial lingkungan perusahan terhadap masyarakat sekitar, khususnya di Kota Pekalongan.
"Terkait nilai bantuan dari Bank Jateng di Kota Pekalongan yakni fasilitasi 14 Jamban sehat dengan nilai Rp 172 juta," katanya. (Dro)
Wali Kota Pekalongan Aaf : PMI Garda Terdepan di Saat Bencana |
![]() |
---|
Cegah Banjir, Pemkot Pekalongan Gelar Padat Karya Bersihkan Enceng Gondok |
![]() |
---|
MAPSI SD 2025 Jadi Ajang Asah Bakat Islami Pelajar |
![]() |
---|
Bukan Sekadar Damai, Tersangka yang Lalui Restorative Justice Kini Dapat Program Pelatihan |
![]() |
---|
Permintaan SKCK di Pekalongan Membludak, Tiap Hari Bisa Layani 250 Pemohon |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.