Berita Viral
"Kejam Sekali Gurumu" Tangis Kamelia Saksikan Anaknya Belajar Duduk di Lantai, Nunggak SPP 3 Bulan
MA, siswa kelas IV SD swasta di Kota Medan dihukum belajar di lantai oleh gurunya berinisial H karena belum membayar uang SPP selama tiga bulan.
TRIBUNJATENG.COM, MEDAN - Nasib yang dialami MA siswa kelas IV sekolah dasar (SD) di Kota Medan menjadi viral di media sosial beberapa hari terakhir ini.
Penyebabnya, dalam video tersebut MA duduk lesehan sendirian di lantai di dalam kelas saat menerima pelajaran, tidak dengan teman- temannya yang duduk di kursi.
Usut punya usut lantaran siswa tersebut belum membayar uang sumbangan biaya pendidikan (SPP) di SD Abdi Sukma Kota Medan tersebut.
Atas kejadian itu, Kamelia, ibu dari MA tersebut pun sempat protes dan tak menyangka jika sekolah memperlakukan anaknya seperti yang terlihat di video.
Baca juga: VIRAL Petugas Dishub Sapu Ranjau Paku di Jalanan, Tapi Cuma Sekadar Kebutuhan Foto Dokumentasi
Baca juga: Viral Mobil RI-36 Buka Jalan, Meutya Hafid: Itu Bukan Mobil Saya
MA, siswa kelas IV SD swasta di Kota Medan dihukum belajar di lantai oleh gurunya berinisial H karena belum membayar uang sumbangan biaya pendidikan (SPP).
Videonya viral di media sosial dan banyak menjadi perbincangan.
Ibu MA, Kamelia mengatakan, anaknya menunggak uang SPP selama 3 bulan dengan total Rp180.000.
Kata dia, salah satu penyebab tunggakan tersebut adalah karena dana Program Indonesia Pintar (PIP) pada 2024 belum cair.
Sementara itu, kondisi ekonominya pas-pasan.
Sang suami hanya seorang buruh bangunan.
"Biasanya dapat bantuan PIP."
"Karena 2024 belum keluar, sehingga menunggak."
"Jadi saya menunggak bayar karena bantuan belum keluar," ujar Kamelia di rumahnya Jalan Brigjen Katamso, Kota Medan seperti dilansir dari Kompas.com, Jumat (10/1/2025).
Kendati demikian, dirinya juga sempat ingin menjual ponsel untuk membayar tunggakan SPP sekolah anaknya pada Rabu (8/1/2025).
Namun dia kaget melihat anaknya belajar di lantai.
Medan
viral
Viral Medan
Viral Siswa Duduk di Lantai Saat Pelajaran
Kamelia
SD Abdi Sukma
Juli Sari
Pemkot Medan
feature
Human Interest
| Duduk Perkara Waldi Polisi Polres Tebo Bunuh Erni Dosen IAK, Ajakan Balikan Ditolak |
|
|---|
| 3 Tahapan Prosesi Pemakaman Raja Keraton Solo Pakubuwono XIII, Dimakamkan Rabu Legi 5 November 2025 |
|
|---|
| 10 Fakta Kasus Dosen Erni di Jambi Ditemukan Tewas di Rumah, Pelaku Diduga Polisi Pacar Korban |
|
|---|
| Segini Ukuran Komet Atlas Yang Disebut "Pesawat Alien", Bisa Terlihat di Indonesia Desember 2025 |
|
|---|
| Warga Sentil Dedi Mulyadi, Siswa Jalan Kaki 2 Jam Gelap Gulita Lewati Hutan ke Sekolah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Orangtua-Siswa-yang-Belajar-Duduk-di-Lantai-Kelas-Medan.jpg)