Sosok Diduga Hacker Bjorka Ngaku Tukang Servis HP ke Keluarga Pacar, saat Sekolah Jurusan Tata Boga
Masa lalu WFT pun diulik. Hingga kemudian diketahui kalau WFT tak pernah menempuh pendidikan di bidang IT
Sementara itu, Tribun Manado sempat menemui orang tua pacar WFT di Totolan, Kecamatan Kakas Barat, Kabupaten Minahasa.
Kekasih WFT disebut syok saat mengetahui identitas asli pacarnya.
Menurut orang tua pacar WFT, pria itu sebelumnya suka membantu mereka.
"Ia suka membantu kami. Kami tidak menyangka dia adalah Bjorka yang sedang diburu polisi," katanya.
Sebelumnya, ternyata WFT memperkenalkan dirinya sebagai tukang servis ponsel.
Sosok WFT Diungkap Tetangga
Warga setempat mengaku kaget dengan penangkapan WFT yang diduga sebagai hacker Bjorka.
Seorang warga mengatakan warga sekitar juga tidak mengetahui identitas terduga pelaku.
Sebab, WFT tidak bersosialisasi dengan warga sekitar.
"Kita sangat kaget dan tidak sangka ada penangkapan," kata seorang warga, Jumat (3/10/2025), dikutip dari Tribunmanado.co.id.
"Dia tertutup jadi namanya saja kita tidak tahu," jelasnya.
Di sisi lain, warga menegaskan terduga pelaku bukanlah warga asli Desa Totolan.
"Kita harus luruskan dia bukan orang sini, mungkin hanya datang bersembunyi di sini," imbuhnya.
Bjorka yang Ditangkap Asli atau Palsu?
Polda Metro Jaya masih melakukan pendalaman terhadap sosok WFT.
Pendalaman itu dilakukan untuk mengetahui apakah WFT adalah hacker Bjorka yang sama dengan sosok Bjorka yang sempat viral beberapa waktu lalu atau hanya peniru alias palsu.
“Penyidik masih terus lakukan pendalaman mengenai berapa yang sudah didapat oleh pelaku."
Deddy Corbuzier Sindir Polisi Soal Dugaan Salah Tangkap Hacker Bjorka: “Capek” |
![]() |
---|
VIRAL Sosok Brigadir N Anggota Polsek Kangkung Kendal Diduga Selingkuh dengan Istri Aipda IS |
![]() |
---|
Polisi di Kendal Diduga Selingkuh dengan Istri Sesama Polisi, Kini Diperiksa Propam |
![]() |
---|
Viral Emak-emak Naik Motor Ngeyel Saat Dihentikan Polisi di Magelang, Lawan Arus dan Tak Pakai Helm |
![]() |
---|
Nasib Polisi Ipda Saffarudin Setelah Menikah Lagi, Dari Perwira Jadi Pengangguran |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.