Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Nasional

Polisi Curi Mobil Perwira: Sempat Diinapkan di RS, Pelaku Komplotan Penjual Kendaraan Bodong

Mobil Toyota Innova Reborn milik perwira polisi ditemukan terparkir di RSUD Abdul Moeloek berkat pelacakan GPS.

Editor: deni setiawan
KOMPAS.COM/TRI PURNA JAYA
PENCURIAN MOBIL - Beberapa plat kendaraan menjadi barang bukti pencurian mobil oleh komplotan oknum polisi di Lampung, Selasa (29/10/2025). Aksi penjualan mobil bodong terungkap seusai seorang perwira polisi kehilangan mobilnya di hotel. 

TRIBUNJATENG.COM, LAMPUNG - Mobil Toyota Innova Reborn milik perwira polisi ditemukan berkat pelacakan GPS. Mobil tersebut ditemukan di area parkir RSUD Abdul Moeloek Lampung.

Mobil tersebut hilang dicuri saat AKP FN menginap bersama keluarga di Hotel Bukit Randu Lampung.

Parahnya, salah satu komplotan pencuri dan penjual mobil bodong tersebut adalah polisi aktif.

Kini komplotan tersebut telah ditangkap dan oknum polisi yang terlibat pun bersiap-siap menjalani sidang kode etik Polri. Dia pun terancam dipecat.

Baca juga: Kisah Gina Anak Pemulung yang Putus Sekolah karena Dibully di Lampung

DPRD Kendal Temukan Kejanggalan di RAPBD 2026, Target PAD Seperti Copy Paste

Mobil perwira Mabes Polri yang dicuri anggota polisi di Bandar Lampung sempat "diinapkan" di area parkir RSUD. Lokasi mobil itu diketahui setelah dilacak melalui sistem GPS.

Kasat Reskrim Polresta Bandar Lampung, Kompol Faria Arista menjabarkan kronologi pencurian hingga mobil tersebut ditemukan.

Mulanya, korban, AKP FN datang ke Bandar Lampung untuk berlibur dan menginap di Hotel Bukit Randu pada Jumat (24/10/2025).

Saat check-in, korban baru sadar kunci mobil Toyota Innova miliknya hilang.

Keesokan harinya, Sabtu (25/10/2025), dia melaporkan kehilangan kunci tersebut kepada pihak hotel dan dibuatkan berita kehilangan.

"Tanpa disadari korban, sehari sebelumnya beberapa pelaku juga menginap di hotel yang sama," kata Kompol Faria seperti dilansir dari Kompas.com, Rabu (29/10/2025).

Salah satu pelaku berinisial T menemukan kunci mobil tersebut di dekat lift. Awalnya T mengira kunci itu milik rekannya.

Setelah memastikan bukan, T mencoba mencari tahu pemiliknya dengan menekan tombol remote di area parkir.

"Sinyal kunci membuka mobil Toyota Innova Reborn berwarna silver milik korban," kata Kompol Faria.

Mengetahui hal itu, T melapor kepada D yang merupakan pemimpin kelompok mereka. D dan rekannya yang dikenal sebagai pemain mobil bodong lantas menyusun rencana mencuri mobil tersebut.

Pada Minggu (26/10/2025) sekira pukul 02.45, para pelaku beraksi. Mereka membawa keluar mobil dari area hotel.

Sumber: Kompas.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved