Rawan Kena Hack, Ini Daftar 20 Password Paling Banyak Digunakan di Dunia
Daftar 20 password di dunia yang paling sering digunakan. Jika kamu juga masih memakainya, lebih baik segera diganti
TRIBUNJATENG.COM - Daftar 20 password di dunia yang paling sering digunakan.
Pasword sederhana berupa urutan angka masih yang paling sering dipakai.
Jika kamu juga masih memakainya, lebih baik segera diganti karena rawan keamanan alias mudah kena hack.
Baca juga: 7 Langkah Gampang Intip Password Wifi Tetangga dari HP Android dan iPhone, Legal!
Teknologi semakin maju, tapi warganet masih punya kebiasaan lama. Padahal, kebiasaan itu bisa berdampak pada keamanan data di dunia maya.
Pasalnya hingga jelang akhir tahun 2025 ini, masih banyak warganet yang menggunakan deretan angka "123456" sebagai kata sandi (password) utama mereka dalam membuat akun di internet.
Temuan ini diungkap lewat laporan terbaru situs riset dan ulasan teknologi Comparitech.
Dalam riset tersebut, para peneliti menggunakan lebih dari dua miliar kata sandi yang bocor di forum pelanggaran data sepanjang tahun 2025.
Hasil daftar itu kemudian mereka pakai untuk menyusun daftar berisi 100 password yang paling sering digunakan oleh pengguna internet di seluruh dunia.
Password "123456" paling banyak digunakan
Peneliti dari Comparitech mengungkap, dari 100 daftar tersebut, kombinasi angka berurutan "123456" masih menjadi password yang paling banyak digunakan pengguna internet di seluruh dunia.
Adapun dari dua miliar data yang dikumpulkan, kata sandi ini disebut muncul sebanyak 7,6 juta kali.
Sama halnya dengan posisi selanjutnya yang diisi oleh pola serupa, seperti "12345678" dan "1234567789".
Keduanya saling berurutan menduduki peringkat dua dan tiga.
Sementara di posisi keempat, peneliti menemukan bahwa kata "admin" juga menjadi salah satu yang banyak dipakai sebagai kata sandi akun digital.
Yang menarik, kata sandi klasik seperti "password" ternyata masih banyak digunakan dan menempati peringkat kedelapan paling banyak digunakan masyarakat.
Kemudian secara berurutan, di posisi kesembilan dan dua puluh, password dengan kombinasi angka sederhana seperti "123" dan "1111".
| Foto-foto KPK Geledah Kantor Bupati Pati |
|
|---|
| Bupati Kudus Sam'ani Tekankan Optimalisasi PAD di Balik Pemangkasan Transfer Pusat |
|
|---|
| Soal Dugaan Penyalahgunaan Keuangan di Aneka Usaha Kebumen, Inspektorat Dukung Kejari Tuntaskan |
|
|---|
| BREAKING NEWS: TOK! Sanksi Seumur Hidup untuk Raihan, Kiper PSIR yang Terjang Pemain Persikaba Blora |
|
|---|
| Seorang Dokter Jadi Korban Penipuan, Saldo Rp 2 Miliar Raib, Ini Kronologinya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/daftar-password-terburuk-sepanjang-2019.jpg)