Pecel Bu Sumo, Warung Makan Legendaris dan Murah Khas Kota Semarang
Pecel Bu Sumo, Warung Makan Legendaris dan Murah Khas Kota Semarang. Lokasi di Jalan Kyai Saleh. Harga seporsi masih Rp 8 ribu.
Penulis: Bare Kingkin Kinamu | Editor: iswidodo
Laporan Wartawan Tribun Jateng, Bare Kingkin Kinamu
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Pecel Bu Sumo Jalan Kiai Saleh Semarang hampir setiap hari ramai pengunjung.
Pecel yang diprakarsai oleh Sumodimejo ini telah berdiri sejak 1965.
"Hampir setiap hari ramai, terutama pas Minggu, apalagi kalau jam makan siang," tutur Warni, satu pelanggan di Pecel Sumo, Minggu (8/7/2018).
Ia selesai olahraga pagi, sekitar pukul 10.00 WIB ia dan keluarganya menyempatkan waktu untuk sarapan di sini.
"Kami habis dari Car Free Day. Sudah langganan sejak dulu kok, enaklah pokoknya. Kebersihannya juga baik," imbuhnya.
Terlihat beberapa warga asik menikmati pecel.
Sayuran yang diolah yakni bayam, kecambah, kacang panjang. Kemudian dikukus.
Bumbu pecel ini sangat khas Jawa sekali yakni bumbu kacang.
Satu porsi pecel Bu Sumo cuma Rp 8 ribu.
Selain pecel, di warung Bu Sumo Jalan Kiai Saleh ini juga menyediakan aneka gorengan, baceman, dan lauk pauk. (*)
