Berita Kecelakaan
Kronologi Kecelakaan Maut di Kendal, Polisi: Pengendara PCX Asal Jakarta Hindari Pejalan Kaki
Kanit Laka Satlantas Polres Kendal, Ipda Deddy Mulyono mengungkapkan kronologi kecelakaan di jalur pantura Weleri Kendal.
Penulis: iwan Arifianto | Editor: m nur huda
"Pengendara motor tewas di tempat, sedangkan pejalan kaki alami luka ringan," bebernya.
Diberitakan sebelumnya, Kecelakaan maut terjadi di jalur pantura Weleri Kendal, Sabtu (22/8/2020) sekira pukul 21.30 WIB.
Tepatnya di Desa Jenar Kecamatan Gemuh Kabupaten Kendal.
Atau diseberang SPBU Wonotenggang Weleri Kendal.
Kejadian tersebut mengakibatkan seorang pengendara sepeda motor tewas di tempat.
Pengamatan Tribunjateng.com di lokasi kejadian, kecelakaan melibatkan truk dengan sepeda motor.
Belum diketahui truk bernopol AD 1318 WR tersebut bermuatan apa lantaran tertutup terpal.
Sopir truk sudah tidak ada di lokasi.
Kerusakan truk berupa bemper depan rusak.
Kaca truk sisi kanan retak.
Sedangkan tampak pengendara motor tewas di tempat dengan posisi tertelungkup.
Pakaian korban mengenakan jaket kulit warna hitam, helm hitam dan celana warna putih.
Motor yang digunakan jenis Honda PCX warna merah bernopol B 4867 BRJ.
Motor korban mengalami kerusakan cukup parah hingga bodi motor melengkung.
Bodi motor depan remuk.