Berita Kecelakaan

Innalillahi Wa Innailaihi Rojiun, Wahyu dan Efri Tewas Kecelakaan Adu Banteng Motor RX King Vs NMax

Dua pengendara tewas kecelakaan adu banteng. Kecelakaan maut terjadi di Jalan Gatot Subroto, Jatiuwung, Kota Tangerang.

Editor: galih permadi
Tribun Jateng/ Moch Saifudin
ilustrasi kecelakaan adu banteng 

TRIBUNJATENG.COM, JATIUWUNG - Dua pengendara tewas kecelakaan adu banteng.

Kecelakaan maut terjadi di Jalan Gatot Subroto, Jatiuwung, Kota Tangerang.

Dalam insiden tersebut merenggut dua korban jiwa.

Demi Nama Baik TNI AD, Jenderal Andika Perkasa Rogoh Kocek Pribadi Ganti Rugi Korban Ciracas

Tagar Melisa Trending di Twitter, Kisah Pilu ARMY Fans BTS yang Bunuh Diri karena Dibenci Ayahnya

Nia Ramadhani Mengaku Uang Bulanan dari Ardi Bakrie Tak Pasti, Begini Pembagiannya

Wuling Hadirkan Varian Baru MPV Cortez CT Type S, Ada Promo Menarik

Hal itu diungkapkan langsung oleh Kanit Laka Lantas Polrestro Tangerang, Ipda Heri.

Ia menjelaskan korban meninggal bernama Wahyu (25) dan Efri (29).

"Kecelakaan berawal saat sepeda motor Yamaha RX King bernopol B-6042-GXB yang dikendarai Wahyu datang dari arah Bitung menuju Tangerang," ujar Heri kepada Warta Kota, Minggu (6/9/2020).

Sesampainya di dekat PT Hino Jatiuwung, Wahyu mendahului kendaraan tak dikenal dari sebelah kanan.

Dan tidak memiliki ruang gerak yang cukup.

“Sehingga menabrak sepeda motor Yamaha NMax yang datang dari arah berlawanan yang berjalan di jalurnya,” ucapnya.

Sepeda motor NMax bernopol A-3914-DC tersebut dikendarai Efri.

Akibat kecelakaan adu banteng ini, kedua pengendara motor tewas di lokasi kejadian.

“Kedua pengendara sepeda motornya meninggal dunia,” kata Heri.

Selain mengakibatkan korban tewas, insiden kecelakaan ini juga berakibat pada rusaknya kedua kendaraan tersebut. Heri mengimbau kepada masyarakat untuk tetap berhati-hati ketika berkendara.

“Diharap pengendara lain untuk berhati-hati dalam berkendara, tidak mengambil jalur lain,” ungkapnya. 

 Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul Kecelakaan Maut di Jalan Gatot Subroto, Tangerang Renggut Dua Nyawa

Jenderal Andika Perkasa Pasang Badan Ganti Rugi Rp 388 Juta Untuk Korban Ciracas: Nama Baik TNI AD

Viral Ibu Berangkat Haji Pakai Uang Ngamen Anak 10 Tahun: Sehari Ditabung Rp 20 Ribu

Viral Pria Bermotor Rampas Kalung Wanita Bersepeda Dikepung Warga Seperti Adegan Film

Jagoan PDIP dan PPP di Pilkada Kendal 2020 Resmi Mendaftar di KPU

Sumber: Warta Kota
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved