Berita Semarang
Kejari Kota Semarang Salurkan Bantuan pada Warga Terdampak Banjir
Kejari Kota Semarang salurkan bantuan kepada warga terdampak banjir di empat kecamatan di Kota Semarang.
Penulis: m zaenal arifin | Editor: sujarwo
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Kejaksaan Negeri (Kejari) Kota Semarang menyalurkan bantuan kepada warga terdampak banjir di empat kecamatan di Kota Semarang, Senin (8/2/2021).
Bantuan yang disalurkan berupa 500 paket nasi kotak disalurkan kepad

a warga di Kecamatan Genuk, Gayamsari, Semarang Utara dan Tugu.
Kajari Kota Semarang, Sumurung P Simaremare, mengatakan langkah Kejari Semarang berbagi tersebut merupakan upaya pihaknya membantu warga masyarakat di tengah musibah banjir.
"Harapannya, bantuan yang tidak seberapa inu bermanfaat bagi warga masyarakat. Ini untuk mengurangi beban warga masyarakat yang terkena banjir," katanya.
Menurutnya, warga yang rumahnya terendam banjir pasti kesulitan memasak untuk memenuhi kebutuhan konsumsi keluarga. Karenanya, Kejaksaan berinisiatif membagikan nasi kotak.
"Dalam kegiatan ini, kami turunkan sekitar 20 orang anggota yang disebar di empat titik kecamatan," ucapnya.
Lurah Sawah Besar, Jaka Suryanta, menyampaikan terima kasih atas simpati dan kepedulian Kejari Kota Semarang. Ia berharap banjir cepat surut dan bantuan yang diberikan dapat bermanfaat bagi warga Kelurahan Sawah Besar, Gayamsari.
"Di Sawah Besar sendiri ada sekitar 2.500 rumah di 9 RW yang terdampak. Kena banjir semua sampai sekarang, kemarin yang tertinggi sampai satu meter lebih, sekarang kisaran 60-70 centimeter," katanya. (*)