Breaking News:

Berita Jepara

ANAK DURHAKA: Siti Muslikhatun, Seorang Ibu di Jepara Dibunuh Anaknya Sendiri

Tidak disangka, hari Minggu (19/9/2021) jadi petaka bagi Siti Muslikhatun (34). Siang itu, sekira pukul 14.00 Wib, ia ditusuk oleh anak kandungnya

TRIBUNJATENG.COM, JEPARA --Tidak disangka, hari Minggu (19/9/2021) jadi petaka bagi Siti Muslikhatun (34).

Siang itu, sekira pukul 14.00 Wib, ia ditusuk oleh anak kandungnya sendiri. 

Penyebabnya, ia kesal melihat anak sulungnya MF (17) hanya tiduran di depan televisi. Kemudian ia menegurnya karena anak pertamanya itu kerap menghabiskan waktu melulu nonton televisi, makan, dan tidur.

Namun yang MF tidak terima ditegur, si anak naik pitam dan seketika ambil pisau dan menghujamkan ke perut ibunya

Siti terluka dan tidak berselang lama terjatuh.

Warga Desa Singorojo, Kecamatan Mayong itu sempat dibawa ke PKU Muhammadiyah Mayong. Tapi nyawa ibu dua anak tidak bisa terselamatkan.

Ia menghembuskan napas terakhirnya sekira pukul 16.30 Wib. 

Kasatreskim Polres Jepara AKP M. Fachrur Rozi menerangkan, kejadian ini terbongkar setelah beberapa orang yang memandikan jenazah korban menemukan kejanggalan di luka korban. 

Kemudian pihak kepolisian turun tangan dan memeriksa pelaku selaku saksi.

Kepada polisi, pelaku mengakui bahwa dia yang membunuh ibunya.

"Alasan pelaku tega membunuh ibunya sendiri karena merasa kesal dimarahi," kata Rozi, Selasa (21/9/2021).

Bahkan, lanjut dia, pelaku tak hanya menusuk, tetapi juga memukul korban dengan tangan kosong dan menendang punggung korban.

"Korban meninggal dunia dengan luka di perut," imbuhnya.

Perwira polisi berpangkat balok tiga ini menjelaskan, akibat perbuatanya, MF disangkakan pasal 44 Ayat 3 Undang-undang Republik Indonesia Nomor 23 Tahun 2004 tentang PKDRT.

"Ancaman hukuman pidana penjara paling lama 14 tahun atau denda paling banyak Rp 45 juta," tandasnya.(yun).

Baca juga: Video Viral Karyawan Koperasi di Kebumen Gelapkan Uang Rp 700 Juta sejak 2014

Baca juga: Peran Eks Petinggi FPI dan 2 Napi yang Diduga Bantu Irjen Napoleon Aniaya M Kece di Rutan

Baca juga: Rambut Super Lembut, Glowing dan Ternutrisi dengan Masker Buatan Sendiri

Baca juga: Cara Ampuh Tidurkan Bayi yang Rewel di Malam Hari

Sumber: Tribun Jateng
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved