Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Happy Ramadhan

Jelang Ramadhan, Polsek Kaliwungu Blusukan ke Pasar Mengecek harga Sembako

Kapolsek Kaliwungu Polres Semarang blusukan ke pasar untuk mengecek ketersediaan barang kebutuhan pokok, utamanya minyak goreng.

Penulis: Hanes Walda Mufti U | Editor: rival al manaf
Tribunjateng.com/Hanes Walda.
Kapolsek Kaliwungu sedang mengecek ketersediaan barang kebutuhan pokok, Selasa (22/3/2022). 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG – Kapolsek Kaliwungu Polres Semarang blusukan ke pasar untuk mengecek ketersediaan barang kebutuhan pokok, utamanya minyak goreng.

Iptu Wardoyo dan Muspicam Kaliwungu sengaja datang ke pasar sekira pukul 07.00 WIB, untuk mengetahui aspirasi dari masyarakat secara langsung.

“Saat pagi hari memang aktivitas pasar lebih ramai, jadi kami bisa berkomunikasi secara langsung untuk mengetahui secara pasti kondisi di masyarakat,” kata Wardoyo, Selasa (22/3/2022).

Baca juga: Termasuk Jahe, Berikut Daftar Aneka Bumbu Dapur yang Berkhasiat Membantu Turunkan Berat Badan

Baca juga: Skenario Persipura Lolos Degradasi, Berharap Barito Terjungkal saat Jumpa Persib Bandung

Baca juga: BMKG: Hilal Kecil Kemungkinan Terlihat 1 April 2022 untuk Penentuan Ramadhan

Wardoyo mengatakan untuk minyak goreng curah Rp 20.000 per liter dan yang kemasan Rp 25.000 per liter.

“Menurut warga memang harganya lebih mahal daripada sebelumnya, tapi bagi mereka saat ini yang terpenting adalah barangnya ada, stok aman,” tambahnya.

Apalagi saat ini, menjelang Ramadhan. Warga memang ada kekhawatiran akan ada penimbunan.

“Kita secara berkala akan melakukan pengecekan ke pasar. Mulai dari tingkatan distributor sampai ke pengecer akan dicek terus,” tegasnya.

Ia mengungkapkan bahwa jika ditemukan indikasi penimbunan kebutuhan pokok, maka petugas akan mengambil tindakan tegas.

“Ada aturan mengenai itu, masyarakat juga jika mengetahui ada potensi pelanggaran kami minta segera melapor ke polisi,” paparnya.

Baca juga: Saraf Kejepit gara-gara Gendong Rafathar, Raffi Ahmad Keluarkan Rp80 Juta Sekali Berobat

Baca juga: Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini Selasa 22 Maret 2022, Gemini Tak Ada Jalan Kembali

Baca juga: Loker Lowongan Kerja Karir Terbaru di Semarang Selasa 22 Maret 2022

Secara umum, ketersediaan dan harga sembako khususnya minyak goreng, dalam situasi terkendali.

“Minyak goreng tersedia dalam jumlah yang aman, namun tidak terjadi antrean di pusat perbelanjaan baik pasar tradisional maupun kios,” ujarnya.

Sementara itu, pembeli minyak goreng, Rubiyati, mengungkapkan minyak goreng sangat dibutuhkan untuk memasak.

“Memang kondisinya saat ini serba susah. Sampai polisi turun ke pasar, tapi kalau memang itu menjadikan minyak goreng stok dan harganya aman, ya lebih baik,” kata Rubiyati. (han)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved