Breaking News
Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

PSIS Semarang

Cocoklogi Top Skor Piala Presiden Biasanya Jadi Juara, Waktunya PSIS Semarang Berpesta?

Prediksi juara Piala Presiden 2022 mulai bermunculan sebelum babak delapan besar dimulai.

Editor: rival al manaf
Tribun Jateng/ Fransiskus Ariel
Dua pemain PSIS, Carlos Fortes dan Taisei Marukawa berlari ke arah tribun penonton saat rayakan gol kemenangan atas PSM Makassar dalam laga uji coba di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (28/5/2022) 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Prediksi juara Piala Presiden 2022 mulai bermunculan sebelum babak delapan besar dimulai.

Nama PSIS Semarang muncul jadi salah satu kandidat juara di samping nama besar seperti Persib Bandung.

Selain karena penampilan apik PSIS Semarang, juga ada beberapa fakta atau cocoklogi  yang terjadi di Piala Presiden sebelumnya.

Salah satunya adalah fakta bahwa mayoritas tim yang juara Piala Presiden strikernya menyabet gelar top skor.

Baca juga: GM PSIS Sebut Kiper PSIS Ssaat Ini Perlu Kesempatan Tampil untuk Tingkatkan Jam Terbang

Baca juga: GM PSIS Bocorkan Rahasia Pemain Asing Baru Cepat Nyetel dengan Tim

Baca juga: PSIS Semarang Vs Persib Bandung Jadi Final Idaman Piala Presiden 2022, Ini Perjalanan ke Sana

Mari kita mulai dari gelaran Piala Presiden pertama tahun 2015.

Dilansir dari wikipedia, juara seri pertama Piala Presiden diraih oleh Persib Bandung.

Saat itu Zulham Zamrun, striker mereka menjadi top skorer dengan raihan 6 gol

Seri kedua Piala Presiden digelar tahun 2017  dimana Arema FC menjadi pemenang.

Kala itu bomber mereka Christian Gonzales menjadi top skor dengan 11 gol.

Berlanjut ke tahun 2018 giliran Marko Simic dengan 11 gol membawa Persija Jakarta juara.

Hanya di tahun 2019 dimana juara dan top skor tidak berasal dari satu tim yang sama.

Kini PSIS Semarang mewakilkan Carlos Fortes dengan capaian 5 gol di puncak top skor.

Ia berpotensi terus menambah pundi-pundi golnya di babak delapan besar.

Lalu apakah dari cocoklogi  itu bisa jadi PSIS Semarang akan juara Piala Presiden tahun ini?

Menarik untuk disimak.

Final Ideal

Aksi kapten PSIS Semarang Frendi Saputra berjibaku dengan pemain PSS Sleman Marckho Sandi Meraudje dalam laga lanjutan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022) malam.
Aksi kapten PSIS Semarang Frendi Saputra berjibaku dengan pemain PSS Sleman Marckho Sandi Meraudje dalam laga lanjutan Grup A Piala Presiden 2022 di Stadion Manahan Solo, Jumat (24/6/2022) malam. (Tribun Jateng/Franciskus Ariel Setiaputra)

Piala Presiden kini telah menyelesaikan fase grupnya.

Lolos delapan klub untuk melaku ke perempat final.

Termasuk yang mendapat tiket itu adalah klub kebanggaan Jateng PSIS Semarang.

PSIS tampil menggebrak dan berhasil keluar sebagai juara Grup A dengan sejumlah catatan mentereng.

Kini, fans berharap PSIS terus melaju bahkan keluar sebagai juara Piala Presiden.

Banyak kejutan yang terjadi selama Piala Presiden 2022.

Beberapa klub besar Liga 1 terpantau tidak lolos ke babak perempat final Piala Presiden 2022.

Persija Jakarta, Bali United, dan Persebaya Surabaya tidak lolos babak perempat final Piala Presiden 2022 setelah tampil kurang maksimal di ajang pramusim tersebut.

PSIS Semarang berhasil tampil impresif selama Piala Presiden 2022.

Skuad besutan Sergio Alexandre tersebut berhasil keluar sebagai juara Grup A Piala Presiden 2022.

PSIS Semarang yang dihuni top skor sementara Piala Presiden 2022, Carlos Fortes, akan menghadapi Bhayangkara FC, pada babak perempat final Piala Presiden 2022.

Di lain bagan, Arema FC akan menghadapi Barito Putera dalam perempat final Piala Presiden 2022.

Sebagai langganan juara Piala Presiden, Arema FC tentunya ingin menambah koleksi ajang pramusim tersebut.

Pada bagan lain, Persib Bandung akan menghadapi PSS Sleman.

Persib Bandung yang tampil impresif selama fase grup, harus diterpa badai cedera jelang laga perempat final.

PSS Sleman yang kini tengah on fire berkat pemain barunya, Ze Valente, tentunya bisa menjadi batu sandungan bagi Persib Bandung.

Selain itu, Borneo FC tengah tampil impresif berkat dua rekrutan anyarnya, Matheus Pato dan Stefano Lilipaly.

Duet maut Borneo FC tersebut diyakini bisa menjadi momok bagi PSM Makassar yang baru saja berlaga di AFC Cup 2022.

Nah, jika PSIS mampu melewati hadangan Bhayangkara, maka Mahesa Jenar akan bertemu pemenang Arema vs Barito di semi final.

Di semi final pertandingan digelar secara home and away.

Diprediksi, PSIS Semarang melawan Persib Bandung akan menjadi final idaman pada ajang pramusim tahun ini.

Persib (jika lolos) di semi final akan berhadapan pemenang Borneo Fc vs PSM Makassar.

Dilansir dari pialapresiden.id, PSIS Semarang yang memiliki striker ganas, Carlos Fortes, diyakini bisa menjadi tumpuan utama penyerangan tim.

Dibantu Taisei Marukawa dan Wawan Febrianto, trio WTF (Wawan-Taisei-Fortes) diprediksi mampu memporak-porandakan pertahanan lawan.

Terbukti, PSIS Semarang menjadi tim yang paling produktif di Piala Presiden 2022 dengan berhasil mencetak 15 gol selama turnamen ini.

Untuk Persib Bandung, pertahanan Maung Bandung terhitung solid pada Piala Presiden 2022 kali ini.

Dilansir dari pialapresiden.id, Persib Bandung baru kebobolan 2 gol dari 3 laga, berkat penampilan apik barisan pertahanan dan kiper anyar Maung Bandung, Fitrul Dwi Rustapa.

Baca juga: 6 Arti Mimpi Tertawa, Bisa Jadi Pertanda Anda Memiliki Pengagum Rahasia

Baca juga: Luka Gigitan di Bibir Fajar Jadi Bukti Ia Merupakan Pelaku Pembunuhan dan Pemerkosaan Siswi SMP

Baca juga: Rasanya Dani Ceballos Bakal Pindah ke Real Betis, Dikecewakan Carlo Ancelotti di Real Madrid

Performa ciamik Fitrul Dwi Rustapa mampu menggeser dua kiper utama Persib Bandung, I Made Wirawan dan Teja Paku Alam.

Namun, pilar-pilar utama Persib Bandung di fase grup harus absen karena cedera yang mereka derita.

Sosok Nick Kuipers dan David da Silva adalah pemain Persib Bandung terbaru yang kini menderita cedera.

Sebelumnya, Ciro Alves dan Victor Igbonefo sudah terlebih cedera parah usai laga melawan Persebaya Surabaya.

Menarik untuk dinanti klub manakah yang akan tampil di final Piala Presiden 2022 mendatang. (TribunWow.com/Aulia)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved