Berita Semarang
BREAKING NEWS : Jasad Pria Ditemukan Mengambang di Sungai Jalan Sriwijaya
Jasad laki-laki ditemukan mengambang posisi tertelungkup di selokan Jalan Sriwijaya Semarang, Kamis (11/8/2022).
Penulis: rahdyan trijoko pamungkas | Editor: Catur waskito Edy
TRIBUNJATENG.COM,SEMARANG -- Jasad laki-laki ditemukan mengambang posisi tertelungkup di selokan Jalan Sriwijaya Semarang, Kamis (11/8/2022).
Jasad tersebut menggunakan pakaian hijau, bercelana pendek warna hitam. Korban ditemukan dalam kondisi tertelungkup.
Belum diketahui apa penyebab kematian pria tersebut. Saat ini kepolisian dan relawan telah berada di tempat kejadian perkara.
Jasad tersebut belum dievakuasi. Saksi saat ini tengah diperiksa oleh kepolisian. Masyarakat yang berada di lokasi ikut menonton.
Kondisi jalanan tersendat akibat masyarakat karena melihat jasad pria itu. (*)
Baca juga: Upaya Mahasiswa Unwahas Bangkitkan Warga Nongkosawit dari Dampak Pandemi
Baca juga: Delapan Bulan Mangkrak, Pengisian Blok D Pasar Sido Makmur Masih Tunggu Validasi
Baca juga: Aplikasi Penghasil Uang Play Play, Begini Cara Tarik Koin Menjadi Saldo DANA
Baca juga: Aplikasi Penghasil Uang Play Play, Begini Cara Tarik Koin Menjadi Saldo DANA