Berita Kriminal
Duel Maut Pelajar SMP Setelah Futsal, Siswa Penantang Tewas Dipukul dengan Kontak Sepeda Motor
Duel maut pelajar SMP di Lubuklinggau pada Kamis (4/8/2022) lalu menewaskan siswa berinisial URA .
TRIBUNJATENG, SUMSEL - Duel maut pelajar SMP di Lubuklinggau pada Kamis (4/8/2022) lalu menewaskan siswa berinisial URA .
Diketahui URA dan AE berkelahi setelah laga futsal sehari sebelumnya menyisakan dendam.
URA yang menantang duel AE tewas setelah kontak sepeda motor menancap di kepalanya.
AE akhirnya ditangkap Polisi.
Baca juga: Cara Membuat Donat Sederhana ala Rumahan yang Tak Kalah Enak
Baca juga: Reaksi Bupati Pemalang Mukti Agung Saat Ditetapkan Tersangka KPK, Harga Jabatan di Pemkab Bervariasi
Baca juga: Sedang Enak-enak Tidur di Kamar Kos, Mata Kanan Mahasiswa Ini Dipanah Orang Tak Dikenal
Baca juga: Cara Menurunkan Gula Darah dengan Jahe, Berikut Resepnya
Ia dijemput Polisi dari sekolahnya, Jum'at (12/8/2022) sore sekira pukul 14.00 WIB.
Kapolres Lubuklinggau, AKBP Harissandi melalui Kasatreskrim, AKP M Romi menyampaikan kronologi perkelahian hingga berujung kematian ini terjadi pada hari Kamis (4/8/2022) di halaman parkir SMP N 7 Kota Lubuklinggau.
"Kejadian berawal saat korban kalah dalam bermain futsal di sekolah pelaku SMPN 7 Kota Lubuklinggau, Minggu (24/7/2022) sore," ungkapnya pada wartawan, Jumat (12/8/2022).
Setelah selesai bertanding pelaku berkata kepada korban besok main lagi, dijawab korban.
"Yoh, awak main bodoh skill dibantu kawan (ya kamu main buyan skill dibantu teman), pelaku menjawab yoh kau tulah yang paling pro (ya kamu itulah yang paling hebat," ujar kasat menirukan percakapan keduanya.
Setelah percakapan itu keduanya pulang ke rumah masing-masing, keesokan harinya pada hari Kamis (4/8/2022) sekira pukul 16.20 WIB saat pelaku hendak pulang sekolah, saat diparkiran pelaku melihat korban sudah menunggu pelaku.
"Saat pelaku hendak menuju motornya diparkirkan, korban langsung mendekati pelaku, saat mendekat korban sudah tidak menggunakan alas kaki dan melepas kalungnya serta menggulung celana panjangnya," ujarnya.
Setelah mendekati pelaku, korban berkata sinilah kalo nak belago (sinilah kalau mau berkelahi) tiba-tiba korban langsung memukul kepala pelaku menggunakan tangan kanannya,saat itu pelaku langsung membalas memukul korban.
"Antara pelaku dan korban terlibat saling pukul, lalu korban menendang pelaku hingga pelaku terjatuh, saat pelaku berdiri langsung memukul kepala bagian samping sebelah kiri kuping korban menggunakan kunci motor yang pelaku genggam," ungkapnya.
Ketika, itu pelaku kaget karena melihat kunci motor yang digunakan pelaku untuk memukul korban melekat di kepala samping kiri korban, dari kepala korban mengeluarkan darah dan saat itu korban masih memukul pelaku.
"Lalu kunci motor pelaku terjatuh dengan sendiri dari kepala korban dan saat itu ada beberapa teman pelaku yang melerai dan pelaku langsung pulang ke rumah dan begitu juga korban," ujarnya.