Berita Cilacap
Guru PAI Punya Tanggungjawab Ajarkan Nilai-nilai Moderasi Beragama Ke Siswa
Lebih lanjut Wibowo meminta kepada seluruh guru PAI yang ada di Kabupaten Cilacap untuk mengajarkan cara pandang moderat kepada peserta didik
TRIBUNJATENG.COM, CILACAP - Staf Khusus Menteri Agama Bidang Media dan Komunikasi Publik Wibowo Prasetyo mengatakan bahwa keragaman yang dimiliki oleh bangsa Indonesia merupakan anugerah Tuhan yang patut untuk di syukuri.
"Kemajemukan bangsa ini sudah menjadi kehendak Allah SWT, jadi memang Allah itu menghendaki manusia beragam dan tidak sama semua," ungkap Wibowo dalam Sosialisasi Penguatan Moderasi Beragama Bagi Guru Pendidikan Agama Islam di Kabupaten Cilacap, Kamis (13/10/2022).
Wibowo melanjutkan setiap pemeluk agama berhak memeluk agama yang diyakini dan berpandangan bahwa agama yang dianut adalah benar dan baik
"Tentu semua agama benar bagi pemeluknya, maka kita perlu menghadapinya dengan toleransi dan saling menghargai kepercayaan orang lain," terangnya,
Lebih lanjut, Wibowo Prasetyo meminta kepada seluruh guru PAI yang ada di Kabupaten Cilacap untuk mengajarkan cara pandang moderat kepada peserta didik.
"Ini penting saya sampaikan bahwa guru PAI memiliki tanggungjawab untuk mengajarkan nilai-nilai moderasi beragama pada peserta didiknya," katanya
Sementara itu, kepala Kantor Kemenag Kabupaten Cilacap Imam Tobroni mengaku guru PAI Memiliki peran yang penting dalam mengajarkan moderasi beragama pada peserta didik
"Guru PAI diharapkan menjadi motor dalam mengajarkan nilai moderasi beragama sejak dini kepada peserta didik," katanya.(*)
Menjelajahi Benteng Karangbolong, Peninggalan Belanda di Pulau Nusakambangan Cilacap |
![]() |
---|
Waspada! 3 Rumah di Cilacap Terbakar Akibat Konsleting Listrik, Pakai Aplikasi Satkartaru |
![]() |
---|
Sekap Korban dan Minta Uang Tebusan, Komplotan Begal yang Beraksi di Kroya Cilacap Diringkus Polisi |
![]() |
---|
2 Pelaku Pengoplos Gas LPG 3 Kg ke Tabung Gas 12 Kg di Cilacap Ditangkap, Sudah 8 Bulan Beroperasi |
![]() |
---|
Hadapi Pemilu 2024 dan Harkamtibmas di Cilacap, Ribuan Personel Gabungan Disiapsiagakan |
![]() |
---|