Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Opini

Opini Mukhamad Zulfa: Tantangan Abad Kedua Nahdlatul Ulama

MEMASUKI Abad kedua Nahdlatul Ulama (NU) dalam penanggalan hijriyyah menjadi kebanggaan dan tantangan. Selasa, 16 Rajab 1444 H menjadi tanda memasuki

Editor: m nur huda
tribunjateng/cetak
Opini Ditulis Oleh Mukhamad Zulfa (Sekretaris RMI Nahdlatul Ulama Kota Semarang) 

Peradaban Islam Nusantara yang didengungkan Nahdlatul Ulama menjadi pondasi. Selama ini Tasawuf menjadi pengembangan agama sebagai ruh. Akhlak yang baik tumbuh menjadi peradaban. Di Nusantara ini, selama bersikap tawadhu maka akan dihormati.

Peran Pesantren

Keberlangsungan NU mampu melewati abad pertama tak akan lepas dari peran penting pondok pesantren sebagai penopang. Kebutuhan muslim yang diharapkan NU ini dilahirkan dari rahim pesantren. Hari ini pun, pesantren berbenah menyesuaikan zaman tanpa kehilangan jati diri keislaman.
Tujuan pesantren melalui sistem pendidikannya adalah pembinaan pribadi Islami. Pribadi-pribadi ini pada gilirannya akan berfungsi sebagai bagian aktif masyarakatnya dan diidealkan mampu mewarnai budaya dan perilaku masyarakat dengan ajaran Islam. (MA. Sahal Mahfudh: 1999)

Bila penopang ini kuat maka tak seperti halnya sebuah pohon yang memiliki akar kuat menghunjam ke bumi dan cabang hingga buahnya berada di langit. Pesantren tak hanya dilihat hanya santri belaka yang masih belajar di asrama. Bisa dibuktikan sekarang ini alumnii pesantrenlah yang mewarnai kehidupan berbangsa dan bernegara.

Maka, penyambutan abad kedua ini memiliki harapan tinggi bisa dilihat dari struktur ketika Muktamar ke-34 di Lampung. Terdapat 34 PWNU, 521 PCNU, 31 PCINU, serta 14 badan otonom dan 18 lembaga di tingkat pusat. Tentu ke depan akan terus berkembang, ini belum dihitung pengurus Majelis Wakil Cabang (kecamatan) dan Ranting (desa/kelurahan). Struktur ini hanya penggerak kecil, kembali lagi penggerak sesungguhnya adalah warga NU itu sendiri. (*tribun jateng cetak)

Sumber: Tribun Jateng
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved