Berita Blora
Dindagkop UKM Blora Mulai Berupaya Ramaikan Blok S Seso Jepon
Blok S total ada 68 kios yang terbagi dalam 4 blok dari utara timur, utara barat, dan barat perempatan, serta barat Mapolres Blora.
Penulis: ahmad mustakim | Editor: deni setiawan
TRIBUNJATENG.COM, BLORA – Sejak diresmikan pada 2019, kios-kios Blok S masih belum maksimal memikat banyak pengunjung.
Padahal, lokasi Blok S tergolong strategis yaitu berada di pinggir jalan raya tepatnya Perempatan Seso Kecamatan Jepon dan dekat dengan Mapolres Blora.
Kini Dindagkop UKM Kabupaten Blora mulai mengupayakan pembenahan Blok S tersebut.
Upaya tersebut diawali dengan memulai tahap pendataan dan pembinaan untuk para pedagang yang kiosnya tutup.
Baca juga: Lebaran 2023, Ini Kata Bupati Arief Rohman Kepada Warga Blora
Baca juga: Bupati Blora: Arus Balik Lebaran 2023 Bakal Ada Beberapa Gelombang
Kabid Pasar Daerah Dindagkop UKM Kabupaten Blora, Soni Supriyanto mengatakan, pihaknya sudah mulai mengupayakan membentuk ekosistem pasar di Blok S.
Pihaknya mulai mendata dan membina beberapa pedagang yang kiosnya terpaksa tutup akibat dagangannya tidak laku.
Diketahui, Blok S total ada 68 kios yang terbagi dalam 4 blok dari utara timur, utara barat, dan barat perempatan, serta barat Mapolres.
Namun, terlihat puluhan kios masih tutup dan tidak digunakan.
‘’Setelah Lebaran ini mulai ditindaklanjuti pendataan itu."
"Nantinya kami akan undi kios-kios yang kosong itu,’’ jelas Soni Supriyanto kepada Tribunjateng.com, Senin (24/4/2023).
Nantinya, diharapkan masyarakat Blora yang benar-benar pedagang bisa mendaftar dan mengikuti pengundian tersebut.
Diketahui, ada 12 kios yang sekarang tutup dan nantinya diundi.
Baca juga: Hari Pertama Kerja Seusai Cuti Lebaran, Bupati Blora: Kami Akan Sidak ASN
Baca juga: Puncak Arus Balik di Terminal Gagak Rimang Blora Diprediksi H+7 Lebaran
Dalam tahap pendaftaran tersebut, saat ini sudah ada beberapa masyarakat yang mengajukan permohonan mendaftar untuk memanfaatkan sisa-sisa kios tersebut.
‘’Tepatnya ada 15 pedagang yang mengajukan diri untuk pemanfaatan kios tersebut."
"Nanti diundi, siapa yang mendapatkan 12 kios itu,’’ tutur Soni Supriyanto.
Selain itu, pihaknya juga sudah mulai merencanakan acara pertunjukkan seni untuk menggaet daya tarik masyarakat Blora untuk mengunjungi Blok S.
Tidak hanya itu, pihaknya juga sedang berupaya menawarkan OPD lain untuk membuat event di Blok S agar semakin ramai.
‘’Selama ini kebanyakan di Blok T."
"Kami sedang tawarkan ke OPD-OPD untuk menggunakan Blok S."
"Mbok ya sekali-kali bikin acara di Blok S,’’ ungkapnya. (*)
Baca juga: Senin Ini Puncak Arus Balik Lebaran di PT KAI Daop V Purwokerto
Baca juga: Menko PMK Muhadjir Effendy: 64 Orang Tewas Kecelakaan Perjalanan Mudik Lebaran Tahun Ini
Baca juga: Libur Lebaran Jadi Ladang Rezeki Penyewa Tikar dan Payung di PAI Tegal, Sehari Bisa Dapat Rp 1 Juta
Baca juga: Arus Balik 2023, Aturan Ganjil Genap Diberlakukan di Jalan Tol
tribunjateng.com
tribun jateng
Pemkab Blora
Blora
Dindagkop UKM Kabupaten Blora
Perempatan Seso Blora
Soni Supriyanto
| Pedagang Enggan Pindah ke Los di Dalam Pasar, Dinas Perdagangan Blora Akan Lakukan Penertiban |
|
|---|
| Pedagang Pasar Sido Makmur Blora Keberatan Bayar Retribusi di Tengah Sepinya Pembeli |
|
|---|
| Jembatan Temuwoh Tak Diperbaiki, DPUPR Blora Janji Lakukan Perbaikan Sementara Jalur Alternatif |
|
|---|
| Lewat Program Agroforestry, Petani Blora Didorong Kembangkan Buah Lokal dan Tingkatkan Pendapatan |
|
|---|
| Alasan Jembatan Alternatif Temuwoh Tak Kunjung Diperbaiki: Di Kontrak Tak Ada Jembatan Darurat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/blok-s-blora.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.