Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Olahraga

Kokoh Pimpin Puncak Klasemen Kejurnas Atletik Jateng, Tim PASI Jateng Raih 19 Medali

Tim Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Jateng kokoh di puncak klesemen Kejuaraan Nasional Atletik Jateng Open 2023.

Tribun Jateng/ Franciskus Ariel Setiaputra
Tim PASI Jateng lari 4x100 meter estafet putri berfoto bersama usai menjadi yang tercepat di Jateng Open 2023 di Kejuaraan Nasional Atletik Jateng Open 2023 yang berlangsung di Arena Atletik Trilomba Juang Semarang, Jumat (26/5/2023). 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Tim Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PASI) Jateng kokoh di puncak klesemen Kejuaraan Nasional Atletik Jateng Open 2023 yang berlangsung di Arena Atletik Tri Lomba Juang Semarang, Jumat (26/5/2023).

Hingga hari kedua, tim PASI Jateng mengumpulkan 19 medali di antaranya sepuluh emas, lima perak, dan empat perunggu.

Kejurnas Atletik Jateng Open 2023 ini juga sekaligus babak kualifikasi PON 2024.

Baca juga: PASI Jateng Memimpin Sementara Kejuaraan Nasional Atletik Jateng Open 2023

Di hari kedua, tambahan emas di dapatkan tim PASI Jateng lewat lari 4x100 meter estafet putra (40,50 detik), lari 4x100 meter estafet putri (47,31 detik), lempar lembing putri oleh Atina Nurmala (46,9 meter), lompat tinggi putra oleh Bagas Sadzali (2,03 meter), lari 1.500 meter oleh Muhammad Fauzan (4:10.54), dan lari gawang 110 meter putra oleh Ayub Kabri (14.64 detik).

Yang menarik di hari kedua yakni dari nomor lari 4x100 estafet putra dan putri mampu dikawinkan oleh tim PASI Jateng.

Tim putra yang bermaterikan Adith Rico, Adith Rico, Okky Setyo Utomo, dan Aditya Julio membukukan waktu 40.85 detik. Medali perak dan perunggi direbut tim PASI Jatim (41.50), dan PASI Jabar (41.75). 

Adith dkk selain merebut emas Jateng Open juga berhasil lolos PON, karena memenuhi limit PON yaitu 41.20 detik. Catatan waktu terbaik nasional dipegang Lalu Mohammad Zohri dkk (38.77).

Sukses merebut emas juga ditorehkan tim estafet 4x100 putri PASI Jateng dengan materi Adinda Resta, Indah Puspitasari, Fabiola Fransel, dan Liviana Rizki.

Meskipun baru terbentuk, tim ini mampu menyentuh garis finish pertama dengan catatan waktu 46.80 detik.

Ketua Umum Pengprov PASI Jateng, Rumini saat hadir di Kejuaraan Nasional Atletik Jateng Open 2023
Ketua Umum Pengprov PASI Jateng, Rumini saat hadir di Kejuaraan Nasional Atletik Jateng Open 2023 yang berlangsung di Arena Atletik Trilomba Juang Semarang, Jumat (26/5/2023).

Posisi kedua dan ketiga ditempati Jabar (47.26) dan Jatim (47.31). Ketiga tim tersebut lolos PON karena memenuhi limit waktu 47.40.

Pelari terakhir Jateng, Liviana Rizki mengaku senang bisa menjuarai nomor ini, terlebih lagi bisa lolos PON. Dia berharap, ke depan catatan waktu timnya bisa lebih dipertajam lagi.

''Kunci keberhasilan kami tentu saja kekompakan tim dan latihan, strategi menyusun urutan, Kami ingin yang terbaik di PON,'' ujar Liviana.

Sementara itu, Ketua Umum PASI Jateng Rumini menyampaikan rasa bangga dan mengapresiasi perjuangan atletnya pada event ini.

Baca juga: PB PASI Berharap Munculnya Wajah Baru di Podium Boroboudur Marathon 2022

Dengan sisa waktu sehari lagi, pihaknya berharap bisa menambah atlet yang lolos PON Aceh-Sumut 2024 nanti.

''Target kami sih di atas 35 atlet yang lolos PON seperti PON sebelumnya. Saat ini sudah sekitar 25-an atlet yang lolos, dan masih ada hari terakhir besok, dan Kejurnas di Solo. Kami optimistis mewujudkan target itu,'' tandas Kabid Binpres KONI Jateng ini.

Dia berharap, dengan materi yang dipunyai Jateng masih mampu berdaya saing di PON kelak. Pihaknya rencananya menggelar Pelatda pada Februari 2024, dan tetap mengawal atlet yang lolos sebaik mungkin. (*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved