Berita Kriminal
Resmi Dicopot Sebagai Kapolres AKBP Reinhard yang Aniaya Anggota Kini Bertugas di Pelayanan Markas
AKBP Reinhard Habonaran Nainggolan resmi dicopot dari jabatannya sebagai Kapolres Dairi, Selasa (26/9/2023).
TRIBUNJATENG.COM - AKBP Reinhard Habonaran Nainggolan resmi dicopot dari jabatannya sebagai Kapolres Dairi, Selasa (26/9/2023).
Hal tersebut di benarkan oleh Kasi Humas Polres Dairi, Iptu Doni Saleh saat di konfirmasi Tribun Medan.
"Iya benar, " ucap Doni Saleh.
Adapun pengganti AKBP Reinhard Nainggolan sebagai Kapolres Dairi yakni AKBP Agus Bahari Parama Artha, yang sebelumnya menjabat sebagai Danyontar TK II Mentarsis Ditbintarlat Akpol Lemdiklat Polri.
Sementara AKBP Reinhard Nainggolan dimutasi ke Pamen Yanma Polri dalam rangka evaluasi jabatan.
Mutasi jabatan ini tertulis dalam Surat Telegram Kapolri nomor 2164/IX/KEP/2023 tanggal 26 September 2023 yang ditandatangani oleh ASDM Polri Irjen Dedi Prasetyo.
Soal pencopotan AKBP Reinhard Nainggolan, sebelumnya, Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi resmi menonaktifkan jabatan Kapolres Dairi AKBP Reinhard Nainggolan.
Agung menyebut, jabatan Kapolres Dairi sempat diemban sementara oleh AKBP Ronny Nicolas Sidabutar.
Penempatan AKBP Ronny agar pelayanan dan operasional tetap berlangsung.
"Untuk menjamin pelaksanaan tugas pemeliharaan Kamtibnas dan melayani masyarakat, mulai hari ini saya menugaskan AKBP Rony Nicolas untuk sementara memimpin jalannya kegiatan operasional dan pembinaan di Polres Dairi," kata Kapolda Sumut Irjen Agung Setya Imam Effendi, dalam keterangan persnya melalui akun Instagram resmi Polda Sumut, Kamis (31/8/2023) lalu.
Kata Agung, pencopotan sementara ini berlangsung karena AKBP Reinhard masih menjalani pemeriksaan terkait dugaan penganiayaan terhadap anak buahnya di Polres Dairi.
Dia tidak menjelaskan apakah AKBP Reinhard ditempatkan ke dalam penempatan khusus (Patsus) atau tidak.
"Terkait kejadian di Polres Dairi. Hari ini masih dilakukan pemeriksaan terhadap terhadap AKBP RHN."
Diketahui, Kapolres Dairi, AKBP Reinhard Habonaran Nainggolan gebuki anggota hingga opname.
Adapun dua personel yang digebuki Kapolres Dairi yakni Bripka David Sitompul dan Bripka Hendrik Simatupang.
Amankan Data Diri Anda, Sindikat Sidrap Ini Bisa Kuras Habis Isi Rekening Bermodal KTP Palsu |
![]() |
---|
Sejauh Ini Penanganan Kasus Salah Tangkap Anak di Magelang Kota Ternyata Kapolresnya Belum Diperiksa |
![]() |
---|
Kabar Terbaru dari Kapolsek Brangsong Kendal AKP Nundarto, Akui Satroni Rumah Janda Malam Hari |
![]() |
---|
Sosok Lukman Chill dan Healing ke Pantai Usai Bunuh Pengusaha Gadai di Semarang, Ini Tampangnya |
![]() |
---|
Bejat! Guru Ngaji di Siandong Brebes Diduga Cabuli Adik Ipar Selama 7 Tahun |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.