Kesehatan
Tips Jaga Kesehatan Tubuh dengan Air Rebusan Jahe Daun Kelor, Ini Khasiatnya
Berikut ini cara menjaga kesehatan tubuh dengan mengonsumsi air rebusan jahe dan daun kelor.
Penulis: Adelia Sari | Editor: galih permadi
Daun kelor mengandung magnesium seperti potasium, zinc dan kalsium.
Kandungan ini akan menangkal serangan virus dan juga penyakit.
Khasiatnya akan semakin terasa jika dikombinasikan dengan jahe yang memiliki sifat antibakteri.
4. Menurukan kolsterol
Daun kelor menjadi satu di antara tanaman yang efektif menurunkan kolesterol.
Manfaat satu ini juga dimiliki jahe yang mampu membantu menurunkan kolesterol jahat pada tubuh.
Selain itu, jahe juga bisa mengontrol gula darah pada tubuh.
5. Melawan sel kanker
Daun kelor memiliki kandungan benzil siothiocyanate yang bisa melawan perkembangan sel kanker.
Sedangkan jahe memiliki antioksidan tinggi yang bisa menangkal masuknya zat radikal bebas.
Serta mencegah pertumbuhan sel kanker.
Untuk mendapatkan khasiat tersebut, Anda bisa membuatnya sendiri.
Caranya cukup mudah.
Siapkan bahan berikut:
- 10 daun kelor
- 85 gr jahe
- 1 sdt madu
- 4 gelas air
Cara membuat:
1. Potong jahe dan rebus dengan air mendidih selama 10 menit.
2. Masukkan daun kelor dan rebus selama 2 menit.
3. Saring air dan tambahkan madu. Nikmati selagi hangat.
Konsumsi ramuan ini sebelum tidur atau bangun tidur.
Selamat mencoba. (*)
| Daftar Khasiat Air Seledri untuk Kesehatan, Bisa Direbus atau Jadi Jus Segar |
|
|---|
| Daftar Manfaat Buah Alpukat yang Baik untuk Kesehatan |
|
|---|
| 5 Manfaat Baik Makan Alpukat bagi Kesehatan |
|
|---|
| Dua Pasien Jalani Kateterisasi Jantung Gratis Lewat Program CSR di RS Keluarga Sehat Semarang |
|
|---|
| SMC Neurosurgeon Update 2025 Soroti Lompatan Teknologi Bedah Saraf |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/jahe-daun-kelor.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.