Berita Viral
Viral Emak-emak Vs Penjambret di Semarang: Valentina Spontan Pegang Tangan Pelaku Saat Tarik Kalung
Ini aksi emak-emak yang menggagalkan penjambretan di Jalan Raya Mukti Timur Pedurungan, Kota Semarang dan menjadi viral di media sosial.
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Begini akibatnya jika penjambret tak memperhitungkan lawannya adalah emak-emak.
Sebuah aksi jambret di Kota Semarang belum lama ini menjadi viral lantaran seorang wanita paruh baya melakukan perlawanan.
Kalung milik wanita tersebut hendak dijambret oleh pria pengendara motor dengan modus tanya alamat.
Tak disangka, yang awal dikira lemah oleh penjabret ternyata korbannya justru sigap melawan.
Alhasil, kalung yang menjadi sasarannya pun gagal digondol dan tancap gas kocar- kacir melarikan diri.
Baca juga: Dukung Pertumbuhan Produk-Produk Lokal, Harris Hotel Sentraland Semarang Ajak UMKM Berkolaborasi
Baca juga: Mbak Ita Buka Ruang Diskusi dengan Kawula Muda Bangun Kota Semarang
Sebuah video yang memperlihatkan aksi emak-emak menggagalkan penjambretan di Jalan Raya Mukti Timur Pedurungan, Kota Semarang, viral di media sosial.
Dalam videonya tampak kalung milik wanita tersebut hampir dirampas oleh seorang pria.
Saat menjalankan aksinya, sang penjambret tersebut sambil mengendarai sepeda motor.
Beruntungnya aksi penjambretan tersebut gagal setelah korban mempertahankan kalung miliknya.
Namun saat mempertahankannya, korban sampai tersungkur ke jalan.
Dilansir dari TribunSolo.com, emak-emak itu diketahui bernama Valentina Harjiwati (67) warga Pedurungan Kota Semarang.
Korban diketahui mengalami luka-luka setelah melakukan perlawanan.
"Itu terjadi pada Sabtu (11/11/2023) di depan rumah saya," jelas Valentina seperti dilansir dari TribunSolo.com, Selasa (14/11/2023).
Peristiwa penjambretan tersebut terjadi saat Valentina bersih- bersih di depan rumah.
Saat itu, pelaku berpura-pura bertanya alamat kepadanya.
Baca juga: Saat Produk UMKM Semarang Diperkenalkan ke Wisatawan Jepang: Mereka Sangat tertarik
Baca juga: Buruh Dorong Wali Kota Ajukan Rekomendasi UMK Semarang 2024 Rp 3,8 Juta ke Gubernur
Semarang
berita viral
Emak-emak Vs Penjambret di Semarang
penjambretan
viral
Polsek Pedurungan
Valentina Harjiwati
Kompol Dina Novitasari
kriminal hari ini
10 Tudingan Irjen Krishna Murti Terseret Isu Perselingkuhan: Transfer Uang hingga Panggilan Mesra |
![]() |
---|
Duduk Perkara Tutut Soeharto Gugat Menkeu Purbaya Yudhi, Soal Pencekalan ke Luar Negeri |
![]() |
---|
Pengakuan Polisi yang Biarkan Anaknya Hajar Wakepsek, Beda dengan Keterangan Saksi |
![]() |
---|
Viral Kisah Terjerat Pinjol Rp 3 Juta untuk DP Mobil, 4 Bulan Jadi Rp 60 Juta |
![]() |
---|
Viral Skandal Video Siswi SMA di Lutim, Pemeran Pria Beristri Ditetapkan Tersangka |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.