Berita Kriminal
Alasan 5 Anggota Perguruan Silat Hajar Pekerja Proyek Tol Semarang-Demak, Karena Merasa Dihina
Merasa dihina, sekelompok pemuda diduga dari sebuah perguruan silat melakukan pengeroyokan terhadap pekerja proyek tol Semarang-Demak.
Penulis: iwan Arifianto | Editor: raka f pujangga
“Saya satu kerjaan dengan korban di proyek tol. Saya tidak memukul dia,” dalihnya.
Akibat pengeroyokan tersebut, korban sempat alami luka serius di bagian kepala karena korban pernah mengalami kecelakaan sehingga kepalanya ada bekas pen atau implan.
“Korban alami luka lebam dan sempat dirawat inap karena kepala ada bekas luka kecelakaan lalu lintas. Namun, korban alhmadulillah sudah pulang dalam keadaan sehat,” terang Kasatreskrim Polrestabes Semarang Kompol Andika Dharma Sena.
Menurut Kompol Andika, para tersangka ketika melakukan penganiyaan ke korban ada yang memakai seragam sebuah perguruan silat.
Baca juga: Viral Polisi di Jember Dikeroyok Rombongan Pesilat PSHT: Serahkan Diri atau Diburu Resmob
Namun, ketika perguruan silat tersebut dikonfirmasi ternyata tidak mengenal dengan para tersangka.
“Kami juga masih melakukan pengembangan kasus ini karena tersangka berpotensi bisa bertambah,” ujarnya.
Kelima tersangka yang ditangkap dikenakan pasal 170 KUHP dengan ancaman hukuman pidana selama 7 tahun. (Iwn)
Amankan Data Diri Anda, Sindikat Sidrap Ini Bisa Kuras Habis Isi Rekening Bermodal KTP Palsu |
![]() |
---|
Sejauh Ini Penanganan Kasus Salah Tangkap Anak di Magelang Kota Ternyata Kapolresnya Belum Diperiksa |
![]() |
---|
Kabar Terbaru dari Kapolsek Brangsong Kendal AKP Nundarto, Akui Satroni Rumah Janda Malam Hari |
![]() |
---|
Sosok Lukman Chill dan Healing ke Pantai Usai Bunuh Pengusaha Gadai di Semarang, Ini Tampangnya |
![]() |
---|
Bejat! Guru Ngaji di Siandong Brebes Diduga Cabuli Adik Ipar Selama 7 Tahun |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.