Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Tegal

Bakal Jadi Destinasi Baru, Pemkot Tegal Uji Coba Tour Wisata Sejarah

Pemerintah Kota Tegal melakukan uji coba Tour Wisata Sejarah dengan peserta 30 pelajar SD di Kota Tegal, Sabtu (10/8/2024).

Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: muh radlis
IST
Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri (kanan) bersama istri Dwi Karyanti mengikuti uji coba Tour Wisata Sejarah di Balai Kota Lama Tegal, Sabtu (10/8/2024). 

TRIBUNJATENG.COM, TEGAL - Pemerintah Kota Tegal melakukan uji coba Tour Wisata Sejarah dengan peserta 30 pelajar SD di Kota Tegal, Sabtu (10/8/2024).


Tour wisata sejarah ini merupakan rencana kedepan Pemkot Tegal untuk membuat destinasi baru dengan mengunjungi bangunan-bangunan bersejarah. 


Seperti Gedung Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Tegal, Kawasan Balai Kota Lama, Gedung DPRD, dan Gedung Cheriboon Stroomtram Maatschappij (SCS) atau Lawang Satus. 


Kegiatan tersebut secara langsung diikuti oleh Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri bersama istri Pj Ketua TP PKK Kota Tegal, Dwi Karyanti.


Pj Wali Kota Tegal, Dadang Somantri mengatakan, tour wisata sejarah ini merupakan kegiatan yang sangat positif.


Karena bisa menanamkan pengetahuan tentang sejarah kehebatan kotanya kepada anak-anak. 


"Sejarah yang baik akan membangun karakter positif bagi anak-anak dengan semakin tumbuh berintegritas. Saya yakin negara kita akan semakin hebat,” ujarnya.

 

Dadang mengatakan, cukup banyak bangunan heritage atau bersejarah di Kota Tegal. 


Ia pun banyak mendapatkan pertanyaan dari dalam dan luar negeri terkait bangunan-bangunan bersejarah yang ada di Kota Tegal.


"Saya merasa wisata sejarah ini perlu didukung dengan buku-buku deskripsi yang bisa menceritakan terkait sejarah bangunan-bangunan di Kota Tegal.


Termasuk pemandunya harus memiliki pengetahuan tentang bangunan dan sejarah Kota Tegal," pesannya. (fba)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved