Berita Regional
Polisi Sebut Tak Temukan Luka pada Jasad 7 Pemuda Tewas di Kali Bekasi
Polisi menyebutkan, hasil pemeriksaan sementara terhadap tujuh jenazah yang mengambang di Kali Bekasi, menunjukkan bahwa tidak ada luka maupun patah t
TRIBUNJATENG.COM, JAKARTA - Polisi menyebutkan, hasil pemeriksaan sementara terhadap tujuh jenazah yang mengambang di Kali Bekasi, menunjukkan bahwa tidak ada luka maupun patah tulang di tubuh mereka.
Namun menurut Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Wira Satya Triputra, pihaknya bakal menyampaikan temuan yang lebih rinci terhadap hasil pemeriksaan setelah dilakukan autopsi.
"Mungkin kalau lebih detilnya nanti sama dari Pusdokkes yang melakukan pemeriksaan. Tapi dari hasil sementara, tidak ditemukan luka terbuka pada ketujuh jenazah dan tidak ada patah tulang pada alat gerak," kata Wira saat ditemui di RS Polri Kramatjati, Minggu (22/9/2024) malam.
Baca juga: Warga Mengira Kasur Terapung, Ternyata Tujuh Mayat Mengapung di Kali Bekasi
Baca juga: Takut Dikejar Polisi, 7 Remaja Bekasi Ceburkan Diri ke Sungai hingga Hanyut dan Tewas
Lanjut Wira, ketujuh korban dapat dipastikan melompat ke Kali Bekasi, bukan terjatuh ke dalam arus aliran air.
Akan tetapi, Wira belum dapat menjelaskan terkait dugaan korban mengikuti tawuran dan dibubarkan oleh aparat kepolisian.
Namun, Wira bilang bahwa aparat kepolisian yang turut beroperasi ketika kejadian akan diperiksa oleh Propam Mabes Polri.
"Memang faktanya (mereka) loncat. Oleh Pak Kabid Propam itu (pemeriksaan aparat)," kata Wira.
Diberitakan sebelumnya, tujuh mayat laki-laki ditemukan di Kali Bekasi, Kota Bekasi, Minggu (22/9/2024).
Kasat Reskrim Polres Bekasi Kompol Audy Joize Oroh mengungkapkan, mayat ditemukan pertama kali oleh warga yang sedang mencari kucing.
"Pagi ini kami dapat info penemuan jenazah dari masyarakat. Informasi awal dari warga, ada warga (hendak) memberi makan kucing peliharaannya. Setelah tidak ditemukan, dia mencari di sekitar sungai. Pada saat itu, saksi melihat ada jenazah mengambang di sungai," ujar Audy seperti yang dikutip dalam siaran Kompas TV, Minggu.(*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Polisi: Tidak Ditemukan Luka dan Patah Tulang pada 7 Jasad di Kali Bekasi
| Kesurupan Massal di Pabrik Konveksi, Suasana Mencekam Usai Angin Puting Beliung |
|
|---|
| Nasib 6 Mahasiswa Universitas Udayana Terancam Nilai D Untuk Semua Mata Kuliah Imbas Bully Timothy |
|
|---|
| Balita Tewas Tercebur Sumur Sedalam 22 Meter di Depan Rumah |
|
|---|
| "Nggak Bisa Tidur, Ketakutan" Cerita Horor Febrianto Didatangi Arwah Anti Puspitasari |
|
|---|
| Tanggapan Suami Anti Puspita Setelah Tahu Istrinya Tewas Saat Layani Febrianto: Malu Juga |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.