Berita Banjarnegara
SMAN Bawang Banjarnegara Berduka, AM Siswa Kelas 12 Tewas Tertimpa Tembok, Roboh Saat Dilompati
Pihak kepolisian memastikan robohnya tembok SMA Negeri Bawang, Kabupaten Banjarnegara hingga mengakibatkan satu korban jiwa adalah murni kecelakaan.
TRIBUNJATENG.COM, BANJARNEGARA - Seorang siswa SMA Negeri Bawang meninggal akibat tertimpa tembok di sekolah tersebut.
Dia tertimpa saat berupaya melewati pagar tembok itu dengan cara melompat.
Dari hasil penyelidikan sementara pihak kepolisian, insiden siswa tewas tertimpa tembok itu murni kecelakaan dan disarankan kepada pihak sekolah agar merobohkan dan membangun ulang seluruh pagar tembok yang mengelilingi sekolah itu.
Baca juga: Rutan Banjarnegara Amankan Pemindahan Narapidana Hukuman Mati ke Pulau Nusakambangan
Baca juga: Demi Bisa Nyabu, Pria Asal Banjarnegara Ini Rela Gadai Motor, Tertangkap karena Kecurigaan Dua Bocah
Jajaran kepolisian memastikan robohnya tembok SMA Negeri Bawang, Kabupaten Banjarnegara hingga mengakibatkan satu korban jiwa adalah murni kecelakaan.
Kapolsek Bawang, Iptu Suhardi Deny Setyawan mengatakan, peristiwa tersebut terjadi saat korban bersama dua temannya akan meninggalkan sekolah dengan melompat pagar tembok keliling sekolah pada Rabu (16/10/2024).
"Itu murni kecelakaan."
"Anak itu mau keluar sekolah loncat pagar."
"Kemungkinan tembok itu tidak kuat, kemudian roboh," kata dia seperti dilansir dari Kompas.com, Rabu (16/10/2024).
Akibatnya, kata dia, dua siswa menjadi korban.
Sedangkan satu lainnya selamat.
"Yang loncat pagar itu ada tiga anak, satu selamat, yang satunya luka-luka."
"Sedangkan yang loncat terakhir meninggal dunia, sampai di rumah sakit sudah meninggal dunia," katanya.
Untuk mengantisipasi kejadian serupa, pihaknya meminta pihak sekolah untuk merobohkan tembok tersebut karena sudah tua.
Baca juga: Pria Banjarnegara Ditemukan Tewas di Area Persawahan, Polisi Belum Bisa Pastikan Penyebab Kematian
Baca juga: Kronologi KecelakaanTravel Vs Truk Muatan Cabai di Jalur Banjarnegara-Wonosobo, Sopir Terjepit Lama
"Informasi dari sekolah tembok itu (dibangun) sejak zaman Sekolah Pendidikan Guru (SPG) 1988."
"Jadi sudah tua, sebaiknya dirobohkan saja," kata dia.
Banjarnegara
Polsek Bawang
SMA Negeri Bawang
Siswa SMA Tewas Tertimpa Tembok
Iptu Suhardi Deny Setyawan
Sapto Suwarno
| Energi Hijau yang Bertahan di Tengah Endapan |
|
|---|
| Merawat Serayu, Menjaga Harapan Energi Berkelanjutan |
|
|---|
| Kamar Warga Binaan Rutan Banjarnegara Digeledah Petugas Gabungan, Sejumlah Barang Terlarang Disita |
|
|---|
| Desa Wisata Pagak Banjarnegara Hadirkan Wisata Petik Melon Akhir Pekan Ini |
|
|---|
| Alasan Anas Hidayat Ketua DPRD Banjarnegara Mundur, Ini Respons Partai Demokrat Jateng |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-tewas_20170425_131505.jpg)