Berita Regional
Detik-detik Penggerebekan Pesta Narkoba Yang Diikuti Mahasiswa dan Pelajar SMK di Hotel
Detik-detik penggerebekan pesta narkoba yang digelar di Hotel Ratu Mayang Garden yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
TRIBUNJATENG.COM - Detik-detik penggerebekan pesta narkoba yang digelar di Hotel Ratu Mayang Garden yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
Mirisnya, mahasiswa dan pelajar Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) terlibat dalam pesta narkoba yang digelar pada Minggu (20/10/2024) sekitar pukul 01.30 WIB.
Penggerebekan dilakukan Subdit I Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Riau, dipimpin oleh AKBP Boby Putra Ramadan Sebayang.
Baca juga: Angkatan Laut Meksiko Sita 8,3 Ton Narkoba Senilai Rp1,6 Triliun di Samudra Pasifik
Direktur Reserse Narkoba Polda Riau, Kombes Manang Soebeti, menyatakan bahwa petugas menggerebek dua kamar di Hotel Ratu Mayang Garden yang terletak di Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
"Dalam penggerebekan ini, tim mengamankan 21 orang yang diduga pelaku penyalahgunaan narkotika. Mereka diduga sedang berpesta narkoba di dua kamar hotel tersebut," kata Manang dalam konferensi pers di Mapolda Riau, Senin (21/10/2024).
Sungguh miris, dari 21 orang pelaku yang diamankan, terdapat dua mahasiswa dan delapan pelajar SMK.
Mereka ditemukan sedang berpesta narkoba di dalam kamar hotel.
"Buktinya, ditemukan barang bukti pil ekstasi dan ganja," jelas Manang.
Petugas melakukan penggerebekan di kamar hotel nomor 211, di mana ditemukan 12 orang.
Identitas para pelaku terdiri dari RK (28), ER (31), HD (28), FR (25), RK (22), WS (36), HS (20, mahasiswa STIKES Maharatu Pekanbaru), YN (22, mahasiswi Sekolah Tinggi Pariwisata), dan beberapa pelaku lainnya.
Di kamar hotel nomor 240, delapan pelajar SMK dan satu orang non-pelajar ditemukan.
Para pelajar tersebut berusia antara 17 hingga 21 tahun.
"Dari hasil penggeledahan, kami menemukan tiga butir pil ekstasi di dalam kamar 211 dan satu bungkus ganja di kamar 240. Selain itu, kami juga mengamankan 26 unit ponsel para pelaku," ungkap Manang.
Penggerebekan ini berawal dari laporan masyarakat mengenai peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Hotel Ratu Mayang Garden.
Tim kemudian berkoordinasi dengan pihak manajemen hotel untuk melakukan pengecekan.
Hotel Ratu Mayang Garden
pesta narkoba
Riau
Mahasiswa
Pelajar
Manang Soebeti
Boby Putra Ramadan Sebayang
| Inilah Tampang Bripda Waldi, Polisi Yang Menyamar Pakai Rambut Palsu Sebelum Bunuh Dosen IAKSS |
|
|---|
| Elektabilitas Menkeu Purbaya Melejit, Dipasangkan dengan Gibran di Pilpres 2029? |
|
|---|
| Oknum Polisi dan 3 Pecatan Polisi Berkomplot Curi Mobil Perwira Mabes Polri |
|
|---|
| Tangis Prada Richard Ceritakan Penyiksaan yang Dialami: Diminta Hubungan dan Telepon Pakai Semangka |
|
|---|
| ODGJ Pelaku Perusakan Pos Polisi Ditembak Mati saat Penangkapan, Keluarga: Tidak Manusiawi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Mahasiswa-dan-pelajar-yang-diduga-pesta-narkoba-di-kamar-Hotel-Ratu-Mayang-Garden.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.