Berita Wisata
Serunya Menikmati Pemandangan Wisata Agro Jollong Pati dari Wahana Flying Fox
Wisata Agro Jollong yang berlokasi di Desa Sitiluhur, Kecamatan Gembong, boleh dibilang merupakan satu di antara destinasi wisata unggulan di Pati.
Penulis: Mazka Hauzan Naufal | Editor: raka f pujangga
TRIBUNJATENG.COM, PATI – Wisata Agro Jollong yang berlokasi di Desa Sitiluhur, Kecamatan Gembong, boleh dibilang merupakan satu di antara destinasi wisata unggulan Kabupaten Pati.
Destinasi favorit keluarga ini selalu ramai, khususnya saat akhir pekan.
Para wisatawan datang untuk menikmati suasana asri nan sejuk sekaligus pemandangan eksotis dengan latar belakang keindahan Pegunungan Muria.
Baca juga: Wisatawan Mancanegara ke Jateng Turun Selama 2024, Dampak Alih Status Bandara Domestik?
Tak hanya itu, pengunjung juga bisa menikmati wahana permainan yang seru.
Satu di antara wahana di Wisata Agro Jollong yang menarik perhatian pengunjung adalah flying fox.
Dengan tiket Rp 10 ribu, pengunjung bisa menikmati keindahan tempat wisata ini dari ketinggian.
Seorang pengunjung, Yeni, mengaku sangat tertarik dengan keindahan alam Wisata Agro Jollong yang masih asri.
Dia pun sempat mencoba wahana flying fox.
“Wisata di Desa Jollong ini sangat seru. Masih asri. Udaranya juga segar. Pemandangan bagus banget di sini. Apalagi menikmatinya dengan naik flying fox. Seru banget,” ungkap wisatawan asal Cirebon ini, Sabtu (14/2/2025).
Pengelola Wisata Agro Jollong, Tikno menjelaskan selain flying fox, tempat ini juga punya beberapa daya tarik lain, di antaranya Jollong Garden Valley, taman kelinci, terapi ikan, ATV, hingga bermacam spot foto.
“Ada juga kolam kecek, spot foto, kafe, resto,” ujar dia.
Dia mengatakan, pengunjung selalu ramai setiap akhir pekan, yakni Sabtu dan Minggu.
Wisatawan tak hanya berasal dari Pati, melainkan juga dari berbagai kota.
Baca juga: Waspada Hoaks! Video Banjir di Dieng Bikin Resah Wisatawan, BPBD Wonosobo Klarifikasi
Tiket masuk ke Wisata Agro Jollong relatif terjangkau, hanya Rp 10 ribu per orang.
Jika tak puas hanya dengan menikmati pemandangan, pengunjung juga bisa menikmati aneka wahana dengan membayar tiket tambahan.
Adapun tiket masuk wahana lainnya di dalam kompleks wisata ini berkisar mulai Rp 5 ribu sampai Rp 20 ribu per orang. (mzk)
| 3 Keuntungan Layanan Tour Korea Pakai Agen Travel: Anti Ribet, Cocok untuk Traveler Pemula! |
|
|---|
| Kisah 3 Pelajar Demak Ditemukan Linglung Setelah Hilang di Hutan Wisata Batealit, Ini Pengakuannya |
|
|---|
| Menengok Desa Penglipuran, Baru Saja Dinobatkan Jadi Desa Wisata Terbaik Dunia, Apa Sih Istimewanya? |
|
|---|
| Yang Tak Kuat Mendaki Bisa Naik Motor, Sunset di Taman Langit Gunung Telomoyo Memang Seindah Itu |
|
|---|
| Liburan Tiba, Owabong Purbalingga Bagi-bagi Voucher Diskon ke Sekolah-sekolah |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.