Pj Wali Kota Tegal Imbau ASN Sikapi Efisiensi Anggaran dengan Bijak
Pj Wali Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono, imbau ASN menyikapi kebijakan efisiensi anggaran dengan bijak tanpa mengurangi kualitas layanan.
Penulis: Fajar Bahruddin Achmad | Editor: Daniel Ari Purnomo
TRIBUNJATENG.COM, TEGAL – Pj Wali Kota Tegal, Agus Dwi Sulistyantono, mengimbau ASN di lingkungan Pemerintah Kota Tegal agar menyikapi secara bijak dan positif kebijakan efisiensi anggaran dari Pemerintah Pusat.
Kebijakan tersebut sesuai dengan Instruksi Presiden Nomor 1 Tahun 2025.
Agus Dwi Sulistyantono menegaskan bahwa efisiensi bukan berarti mengurangi kualitas pelayanan.
Sebaliknya, efisiensi harus dapat mengoptimalkan sumber daya agar lebih efektif dan tepat sasaran untuk warga Kota Tegal.
"Sejalan dengan kebijakan efisiensi yang diterapkan oleh Pemerintah Pusat, saya mengajak seluruh ASN Kota Tegal untuk menyikapinya dengan sikap yang bijak dan positif," kata Agus saat apel di Balai Kota Tegal, Senin (17/2/2025).
Agus juga meminta ASN tetap meningkatkan kinerja, inovasi, dan kreativitas dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Selain itu, transparansi dan akuntabilitas harus tetap dijaga.
“Mari kita tunjukkan bahwa ASN Kota Tegal mampu menjadi contoh dalam menjalankan reformasi birokrasi demi kesejahteraan masyarakat,” pesannya.
| Kabar Gembira, Insentif Guru Madrasah TPQ dan Pesantren di Kota Tegal Naik Rp2,2 Juta |
|
|---|
| Terlanjur Gadaikan Rumah dan Tanah Demi Anak Jadi PNS, Warga Nganjuk Kena Tipu Rp 1,5 M |
|
|---|
| Wali Kota Tegal Dedy Yon Paparkan Inovasi Rusunawa Rendah Karbon di Forum APEKSI 2025 |
|
|---|
| Novel Ujung Selalu Indah Karya Joko Riyanto Jadi Penyemangat Hari Sumpah Pemuda di SMAN 2 Tegal |
|
|---|
| Wali Kota Tegal Dedy Yon Serahkan Hadiah kepada Pemenang Lomba Sumpah Pemuda Basketball |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/Pj-Wali-Kota-Tegal-Imbau-ASN-Sikapi-Efisiensi-Anggaran-dengan-Bijak.jpg)