Berita Nasional
Aksi Ganjar Pranowo Mantan Gubernur Jawa Tengah Bersihkan Sampah di Kali Code Yogyakarta
Mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo membagikan kegiatannya membersihkan sampah di Kali Code, Jogja.
Penulis: Adelia Sari | Editor: galih permadi
TRIBUNJATENG.COM - Mantan Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo membagikan kegiatannya membersihkan sampah di Kali Code, Jogja.
Hal itu terlihat dalam unggahan yang dibagikan di Instagram pribadinya @ganjar_pranowo pada Minggu (29/6/2025).
Dalam video dan foto yang dibagikan, Ganjar turun langsung ke Kali Code bersama kelompok masyarakat.
Ganjar terlihat mengenakan kaos merah, topi putih dan celana abu-abu pendek.
Ia mengambil berbagai sampah yang ada di Kali Code.
Selain warga, Wali Kota Jogja, Hasto Wardoyo juga hadir dalam aksi bersih-bersih ini.
Kegiatan ini sendiri dalam rangka memeriahkan bulan Bung Karno.
"Jadi dalam peringatan bulan Bung Karno, ada kelompok masyarakat, warga yang berinisiasi. Bersama ibu-ibu, ibunya banyak sekali, keren, datang ke kali Code untuk membersihkan.
Nanti 5 Juli akan melibatkan pelajar. Mudah-mudahan ini akan terus berjalan, bahkan nanti rencananya akan ada pembatas-pembatas di setiap sungai, agar dibuat semacam jaring gitu sehingga nanti sungai kita bersih," ucap Ganjar.
Unggahan Ganjar inipun mendapat banyak komentar dari para warganet.
@florentiasugiyatun "Kereeen pak Ganjar..kerja nyata "
@mzulkifli02 'Mantap Pak. Sejauh ini memang Bapak Ganjar yang paling mencolok memiliki kepedulian terhadap isu lingkungan pas Pilpres kemarin dan ternyata konsisten hingga sekarang"
@riniasri19 "Tindakan yg sangat mulia untuk mas Ganjar yang ikut mengawal kebersihan lingkungan di kali Code Yogyakarta,"
@hartanto "Semangat bapak dg ide yg langsung bisa dirasakan masyarakat."
Ganjar Pranowo sendiri kini tinggal dan ber-KTP Sleman setelah selesai menjabat sebagai gubernur Jawa Tengah.
Ia memiliki rumah di Kapanewon Ngemplak, Sleman.
Tepatnya di Padukuhan Tegalsari, Wedomartani, Ngemplak.
Ganjar sendiri kini kerap mengunggah kegiatan berlari dan bersepeda.
Ia juga sering membagikan kegitannya di dunia politik. (*)
| Alasan Projo Tinggalkan Jokowi dan Gabung Gerindra, Cari Aman? Ferdinand: Kasus Judol Masih Panas |
|
|---|
| KemenHAM RI dan UNDIP Jalin Sinergi: Natalius Pigai Tegaskan Komitmen HAM dalam Pembangunan Nasional |
|
|---|
| 10 Fakta Penyiksaan Prada TNI Richard Saksi Kunci Kematian Prada Lucky: Dipaksa Hubungan Sejenis |
|
|---|
| FIX, Tanggungan Biaya Haji 2026 Tiap Jemaah Rp54.194.366 |
|
|---|
| Popularitas Purbaya Kalahkan Gubernur Jabar, PAN Mulai Melirik: Saya Nggak Tertarik Politik |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/20250702_ganjar_pranowo.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.