Berita Internasional
Sepasang Lansia Diseruduk Kawanan Sapi saat Mendaki, 1 Tewas
Keduanya diseruduk kawanan sapi saat berjalan bersama. Sang suami tewas.
Penulis: Sof | Editor: M Syofri Kurniawan
TRIBUNJATENG.COM, VIENNA - Minggu (31/8/2025) sore, kejadian nahas menimpa sepasang pendaki lansia di kawasan Pegunungan Alpen Austria.
Keduanya diseruduk kawanan sapi saat berjalan bersama.
Sang suami tewas.
Baca juga: 800 Orang Tewas Akibat Gempa di Afghanistan, 2.500 Terluka
Insiden tragis ini terjadi di Ramsau am Dachstein, Provinsi Styria.
Menurut keterangan polisi setempat, korban yang berusia 85 tahun sedang mendaki menuju sebuah pondok gunung bersama istrinya yang berusia 82 tahun dan seekor anjing peliharaan mereka.
“Pasangan pensiunan dari Wina dan anjing mereka sedang berjalan tak jauh dari Austria ketika kawanan sapi — termasuk tiga anak sapi — menyerang dan melukai mereka secara brutal,” kata juru bicara polisi Markus Lamb kepada AFP, Senin (1/9/2025).
Beberapa pendaki lain serta pengelola villa di sekitar lokasi segera memberikan pertolongan pertama dan menghubungi layanan darurat.
Pasangan lansia itu kemudian dilarikan ke rumah sakit di Salzburg.
Namun, sang suami meninggal dunia tak lama sebelum menjalani operasi darurat.
Kasus langka, tapi bukan pertama
Kasus serangan sapi berujung maut terbilang jarang terjadi di Austria—negara dengan populasi lebih dari sembilan juta jiwa yang pegunungannya ramai dikunjungi wisatawan.
Saat musim panas, kawanan sapi memang dibiarkan merumput bebas di lereng gunung.
Meski begitu, peristiwa serupa pernah terjadi sebelumnya.
Pada 2024, seorang perempuan yang sedang mendaki bersama dua anjing kecil di kawasan Salzburg juga tewas setelah kawanan sapi menyerangnya.
Menanggapi kasus-kasus ini, kejaksaan Austria menyatakan sedang menyelidiki penyebab pasti serangan terbaru, termasuk melalui autopsi.
| 30 Korban Kebakaran Pusat Perbelanjaan Ditemukan Tewas Terkunci di Sebuah Toko |
|
|---|
| Pria Menyamar Jadi Wanita Curi Uang Tabungan Rp177 Juta yang Dipamerkan Teman di Medsos |
|
|---|
| Lompat dari Tebing di Pelabuhan, Bocah 12 Tahun Diserang Hiu hingga Kritis |
|
|---|
| Kisah Bayi Ajaib Lahir di Atas Pohon saat Banjir Bandang, Meninggal di Usia 25 Tahun |
|
|---|
| Pemeran Pengganti Power Rangers Ditangkap Setelah Bobol 43 Rumah |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/ilustrasi-jenazah3_20150609_163212.jpg)