Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah 3 Hari ke Depan, Siaga Hujan Sangat Lebat

BMKG Stasiun Meteorologi Ahmad Yani Semarang mengeluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah (Jateng) tiga hari ke depan

Penulis: Msi | Editor: muslimah
Dok Polsek Tonjong
OLAH TKP - Polisi menunjukan hasil olah TKP, menunjukan sudut gubuk yang gosong tersambar petir di Brebes. 

TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Ahmad Yani Semarang mengeluarkan Peringatan Dini Cuaca Ekstrem di Jawa Tengah (Jateng) tiga hari ke depan.

Yakni mulai 20 Oktober 2025 hingga 22 Oktober 2025.

Seperti diketahui, saat ini Jateng sudah mulai masuk musim penghujan. Di sejumlah wilayah, hujan seringkali disertai sambaran petir dan angin kencang.

Hujan petir bahkan memakan korban lima remaja yang berteduh di sebuah gubuk di Brebes. Dimana satu diantaranya meninggal dunia.

Baca juga: Penampakan Gubuk Lokasi 5 Remaja di Tonjong Brebes Tersambar Petir, Gosong

Untuk tiga hari ke depan, sejumlah daerah berstatus waspada.

Diprediksi di daerah tersebut bakal dilanda hujan lebat.

Sejumlah daerah bahkan berstatus siaga karena hujan bakal turun sangat lebat.

Masyarakat diminta hati-hati terutama jika ada kegiatan di luar rumah.

Persiapkan diri sebaik mungkin.

Berikut data selengkapnya:

Senin 20 Oktober 2025

Daerah yang berstatus waspada (hujan sedang hingga lebat): 

  1. Cilacap
  2. Purworejo
  3. Brebes
  4. Kabupaten Tegal
  5.  Pemalang
  6. Kabupaten Pekalongan
  7. Batang
  8. Kendal
  9. Boyolali
  10. Klaten
  11. Karanganyar
  12. Sragen
  13. Sukoharjo

Siaga (hujan lebat hingga sangat lebat):

  1. Banyumas
  2. Purbalingga
  3. Banjarnegara
  4. Wonosobo
  5. Temanggung
  6. Magelang
  7. Kota Magelang

Selasa 21 Oktober 2025

Daerah yang berstatus waspada (hujan sedang hingga lebat): 

  1. Banyumas
  2. Cilacap
  3. Purbalingga
  4. Pemalang
  5. Brebes
  6. Kabupaten Tegal
  7. Wonosobo
  8. Magelang
  9. Kota Magelang
  10. Boyolali
  11. Klaten
  12. Sukoharjo
  13. Surakarta
  14. Wonogiri
  15. Kabupaten Semarang
  16. Blora

Siaga (hujan lebat hingga sangat lebat):

  1. Karanganyar
  2. Sragen

Rabu 22 Oktober 2025

Daerah yang berstatus waspada (hujan sedang hingga lebat): 

  1. Cilacap
  2. Banyumas
  3. Purbalingga
  4. Wonosobo
  5. Temanggung
  6. Magelang
  7. Brebes
  8. Kabupaten Tegal
  9. Pemalang
  10. Blora
  11. Grobogan
  12. Sragen

(*)

Sumber: Tribun Jateng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved