Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Viral

"Proses Lama Lagi Ada Tamu" Korban Curanmor Tak Jadi Lapor Polisi, Kejar Sendiri Pelaku Dibantu TNI

Kisah seorang pria memutuskan mengejar sendiri pelaku curanmor setelah mendapati proses yang lama saat lapor polisi viral di media sosial.

Editor: rival al manaf
Istimewa
KORBAN CURANMOR - Tangkapan layar video viral IP saat menjelaskan kronologi ia pergi dari kantor polisi karena proses lama lalu menangkap pelaku curanmor dibantu TNI. 

TRIBUNJATENG.COM - Kisah seorang pria memutuskan mengejar sendiri pelaku curanmor setelah mendapati proses yang lama saat lapor polisi viral di media sosial.

Pria itu berinisial IP, yang menjadi korban pencurian motor di indekosnya di kawasan Setiabudi Jakarta Selatan pada Selasa (7/10/2025) lalu.

Dalam video yang beredar, ia menjelaskan kronologi dari motornya hilang hingga berhasil menangkap pelaku dan mendapati kendaraannya kembali.

Baca juga: Curanmor di Karangpandan Karanganyar Terekam CCTV, Pencuri Turun dari Mobil Putih

Baca juga: Nasib Polisi Minta Warga Lepaskan Pelaku Curanmor yang Ditangkap, Kapolsek Dipanggil Polda

Semua berawal saat IP mendapati sepeda motornya raib.

Ia segera meluncur ke Polsek Setiabudi, Jakarta Selatan, untuk membuat laporan polisi di Polsek Setiabudi, Selasa (7/10/2025). 

Namun, sesampainya di sana, kantor polisi tampak sibuk.

"Saya coba lapor ke Polsek Setiabudi, tapi karena lama, antre, ada tamu, jadi saya langsung naik ojol ke arah Tomang," ucap korban, dalam video yang beredar di media sosial.

Ia berinisiatif menelpon kerabatnya yang seorang anggota TNI untuk membantu pengejaran.

Dengan modal GPS yang tertanam di sepeda motor, ia melacak pelaku yang membawa kabur kendaraan tersebut.

Dalam benaknya daripada menunggu di kantor polisi terlalu lama ia justru berpotensi kehilangan jejak pelaku.

Tak ingin kehilangan jejak, IP memutuskan untuk bertindak sendiri. 

Ia memesan ojek online dan melacak posisi motornya yang bergerak ke arah Jakarta Barat.

Dengan hati-hati ia memantau pergerakan GPS yang semakin melemah.

Pencarian itu membawanya ke Tol Kebon Jeruk, tempat yang tak pernah ia bayangkan sebelumnya akan menjadi lokasi penangkapan dua orang yang diduga mencuri motornya.

Di sana, sejumlah prajurit TNI terlihat mengepung sebuah minibus Daihatsu Luxio. 

Sumber: Warta Kota
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved