Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Telkom University Purwokerto

Telkom University Purwokerto Gelar THE INDEX 2025, Satukan Inovasi dan Pertukaran Budaya

Acara pembukaan THE INDEX 2025 (The Indonesian Experience) yang mengangkat tema Innovation and Cultural Exchange for a Sustainable Future

Penulis: Adi Tri | Editor: galih permadi
IST
Acara pembukaan THE INDEX 2025 (The Indonesian Experience) yang mengangkat tema Innovation and Cultural Exchange for a Sustainable Future berlangsung di Aula Rachmat Effendi, lantai 5 Gedung Rektorat Telkom University Purwokerto, 

TRIBUNJATENG.COM, PURWOKERTO - Acara pembukaan THE INDEX 2025 (The Indonesian Experience) yang mengangkat tema Innovation and Cultural Exchange for a Sustainable Future berlangsung di Aula Rachmat Effendi, lantai 5 Gedung Rektorat Telkom University Purwokerto, pada Jumat pagi.

 Kegiatan ini menjadi bagian dari program inbound mobility yang mempertemukan mahasiswa dan dosen dari berbagai negara untuk belajar sekaligus mengenal budaya Indonesia. Tahun ini, Telkom University Purwokerto kembali menjalin kerja sama dengan dua universitas ternama asal Thailand, yaitu Rajamangala University of Technology Krungthep (RMUTK) dan Suranaree University of Technology (SUT). Sebanyak 11 mahasiswa dan 2 dosen dari kedua universitas tersebut hadir sebagai peserta program.

Dalam sambutannya, Direktur Telkom University Purwokerto, Ibu Dr. Tenia Wahyuningrum, S.Kom., M.T., menyampaikan apresiasi dan rasa bahagianya atas kehadiran para peserta. Beliau menegaskan bahwa kegiatan THE INDEX bukanlah yang pertama kali diselenggarakan.

20251107_telkomumivv
Acara pembukaan THE INDEX 2025 (The Indonesian Experience) yang mengangkat tema Innovation and Cultural Exchange for a Sustainable Future berlangsung di Aula Rachmat Effendi, lantai 5 Gedung Rektorat Telkom University Purwokerto,

“Acara THE INDEX ini sudah menjadi kegiatan rutin dan tahun ini merupakan yang ketiga kalinya kami melaksanakannya. RMUTK sendiri juga sudah dua kali mengikuti Inbound Mobility di Telkom University Purwokerto. Harapannya, kerja sama ini bisa terus meningkat, tidak hanya antara RMUTK dan SUT, tetapi juga dengan Telkom University Purwokerto sebagai mitra internasional,” ujar Ibu Tenia.

Beliau juga berharap agar kegiatan THE INDEX 2025 mampu memberikan insight baru dan dampak positif bagi para peserta, baik dalam bidang akademik, budaya, maupun pengalaman lintas negara.

Kegiatan THE INDEX 2025 akan berlangsung selama satu minggu ke depan, dengan agenda yang padat dan menarik. Para peserta akan mengikuti berbagai aktivitas, seperti workshop interaktif, kuliah umum bersama guest lecturer, kegiatan pengabdian masyarakat, tur laboratorium, hingga kompetisi bisnis internasional.
Salah satu hal yang paling dinantikan dari tahun ini adalah International Business Competition, di mana para peserta dapat menampilkan ide dan inovasi mereka di bidang bisnis global. Selain itu, program ini juga dikemas dengan berbagai kegiatan menarik seperti workshop inovasi, pengabdian masyarakat, lab tour, dan field trip, yang memberikan pengalaman belajar langsung di lapangan. Tak hanya itu, acara ini juga menjadi wadah pertukaran budaya, memberi kesempatan bagi mahasiswa dari kedua negara untuk saling mengenal dan belajar satu sama lain. 

Antusiasme para peserta terlihat sejak hari pertama. Salah satu mahasiswa dari RMUTK, TJ, mengungkapkan rasa senangnya bisa mengikuti program ini. “Saya sangat bersemangat untuk ikut kegiatan inbound ini. Saya melihat teman-teman saya sebelumnya yang ikut program indan mereka menceritakan banyak pengalaman menarik. Itu membuat saya tertarik datang ke Telkom University Purwokerto,” ujarnya sambil tersenyum.

TJ juga menambahkan bahwa ia menikmati kuliner lokal di Purwokerto. “Makanannya enak sekali! Saya suka mencoba makanan khas Indonesia, terutama yang manis,” katanya antusias.

Sementara itu, Aurora, peserta lain, mengungkapkan kesannya terhadap lingkungan kampus dan kota Purwokerto. “Saya suka suasana di sini. Lingkungannya tenang dan orang-orangnya sangat ramah. Rasanya seperti di rumah sendiri,” ungkapnya dengan senyum hangat.

Melalui kegiatan THE INDEX 2025, Telkom University Purwokerto kembali menunjukkan komitmennya dalam memperkuat jejaring internasional dan memperluas pengalaman belajar lintas budaya bagi mahasiswa. Program ini tidak hanya menjadi wadah akademik, tetapi juga jembatan untuk mempererat hubungan antarnegara melalui pendidikan dan kolaborasi.
Dengan semangat kolaboratif dan nuansa persahabatan, THE INDEX 2025 diharapkan menjadi pengalaman berharga bagi seluruh peserta. Lebih dari sekadar kegiatan akademik, acara ini menjadi simbol nyata dari misi Telkom University Purwokerto untuk menjadikan kampus ini sebagai rumah bagi para pembelajar dari berbagai belahan dunia.(***)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved