Liga Italia 2020
Jadwal Bola Liga Italia Malam Ini Live Streaming RCTI, Juventus Vs Inter Milan dan AC Milan Vs Genoa
Jadwal Bola Liga Italia Malam Ini Live Streaming RCTI, Juventus Vs Inter Milan dan AC Milan Vs Genoa
Penulis: Fachri Sakti Nugroho | Editor: abduh imanulhaq
Jadwal Bola Liga Italia Malam Ini Live Streaming RCTI, Lazio Vs Bologna, Napoli Vs Torino
TRIBUNJATENG.COM - Big match Juventus vs Inter Milan akan tersaji di Serie A Liga Italia malam ini, Minggu (1/3/2020).
Selain itu, AC Milan juga akan menjamu Genoa di San Siro.
Pertandingan Serie A Liga Italia dapat disaksikan secara live streaming di RCTI.
Jadwal dan link live streaming tercantum di akhir artikel.
• Jadwal Liga Inggris Pekan Ini, Chelsea dan Manchester United Bersaing Rebut Zona Champion
• Kisah Hacker Berhati Malaikat Asal Majenang Bobol Web Pemerintah & Swasta, Diantaranya Ombudsman RI
• Pelaku Perundungan Siswi SMP Negeri di Kudus Ketakutan hingga tidak Masuk Sekolah & Kabur dari Rumah
• Manusia Perak di Tegal Resahkan Warga, Meminta Uang di Lampu Merah dan Bikin Kumuh
Megabintang Juventus, Cristiano Ronaldo, mengungkapkan bahwa laga kontra Inter Milan akan terasa seperti El Clasico.
Juventus akan menghadapi salah satu pertandingan terberat mereka di Liga Italia musim 2019-2020 dengan melawan Inter Milan.
Laga bertajuk Derby d'Italia itu sangat krusial bagi kedua tim karena akan memengaruhi posisi mereka di papan klasemen sementara dan persaingan di jalur scudetto.
Selain itu, adu gengsi antara kedua kubu membuat pertandingan akan semakin panas.
Hal tersebut dirasakan oleh striker andalan Juventus, Cristiano Ronaldo.
Saking panasnya, Ronaldo sampai menyebut laga ini akan seperti El Clasico atau duel Barcelona melawan Real Madrid di Spanyol.
Ronaldo sendiri pernah merasakan atmosfer pertandingan El Clasico karena ia bermain selama sembilan tahun di Real Madrid.
"Ini akan menjadi pertandingan yang hebat, seperti Real Madrid dan Barcelona," kata Ronaldo seperti dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
"Laga melawan Inter adalah salah satu pertandingan bagus untuk dimainkan, seperti pertandingan melawan Milan atau Lazio."
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jateng/foto/bank/originals/juventus-tanpa-ronaldo.jpg)