Penanganan Corona
Kronologi 10 Orang Positif Covid-19, Warga 1 RT di Bumi Solo Pun Lockdown 2 Pekan
Di wilayah tersebut, ada sebanyak 37 kepala keluarga dengan jumlah total 106 penduduk, yakni 8 di antaranya merupakan anak balita
Enam pasien tersebut kemudian didata pernah kontak dengan siapa saja dan mendapati 10 orang yang pernah berkontak.
"Hasilnya belum keluar," tutur Nurul.
Disamping itu, Nurul mengungkapkan ada anak-anak yang juga terkonfirmasi positif Covid-19.
Mereka terpapar diduga setelah berkontak dengan anak tukang parkir. Sementara, bapak-ibunya tidak terkonfirmasi positif Covid-19.
"Anak tetangganya kalau tidak salah berusia 11 tahun juga terpapar. Ia sering bergaul dengan anak tukang parkir," ucap Nurul.
Turun Signifikan
Satgas Penanganan Covid-19 mengungkapkan perkembangan terbaru kasus Covid-19.
Menurut mereka penanganan Covid-19 di Indonesia menunjukkan pencapaian yang signifikan.
Koordinator Tim Pakar dan Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Prof Wiku Adisasmito menunjukkan adanya hasil yang signifikan dalam grafik penurunan persentase kasus aktif tingkat nasional.
"Persentase kasus aktif di Indonesia terus mengalami penurunan sejak awal pandemi.
Pada bulan Maret (2020) rata-rata kasus aktif berada di angka 91,26%, sangat tinggi.
Kemudian ini terus mengalami penurunan," paparnya saat memberikan keterangan pers perkembangan penanganan Covid-19 yang disiarkan kanal YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (22/10/2020).
Ia melanjutkan, penurunan grafik terlihat lagi pada bulan April 2020 menjadi 81,57%.
Pada bulan Mei menurun lagi menjadi 71,35%, Juni menjadi 57,25%, Juli turun menjadi 44,02%, Agustus turun lagi menjadi 28,26%, September turun lagi menjadi 23,74%, dan per 22 Oktober 2020 persentase kasus aktif sudah turun lagi menjadi 16,8%.
Penurunan persentase dari bulan ke bulan menurut Wiku cukup drastis dan itu merupakan perkembangan yang sangat baik.
