Berita Semarang
Coffe Shop Menjamur di Kota Semarang, Anak SMA Dilatih Jadi Barista
Potensi bisnis minuman kopi di Kota Semarang dinilai masih cukup potensial digarap.
TRIBUNJATENG.COM, SEMARANG - Potensi bisnis minuman kopi di Kota Semarang dinilai masih cukup potensial digarap.
Hal itu menjadi alasan utama PT Admiral Paragon Jaya, sebuah perusahaan kopi premium yang berlokasi di Bogor menggelar Indibroadshow.
Head of Event, Sarastika mengatakan Kota Semarang menjadi daerah pertama yang dikunjungi.
Baca juga: Ingat Penganiayaab Perawat RS Siloam yang Viral? Begini Nasib Pelaku saat Menjalani Sidang Perdana
Baca juga: Mantan Asisten Conte di Juventus dan Chelsea, Jadi Pelatih Persija, Ini Durasi Kontraknya
Baca juga: Kode Redeem FF 11 Juni 2021 Terbaru dan Belum Digunakan Hari Ini
Event ini merupakan rangkaian acara seminar product knowledge bisnis kopi premium dengan merk Indibro.
Seminar yang bertajuk “Get in the Know with Indibro Premium Coffee” digelar di Aston Inn Pandanaran, Rabu (9/6).
Diisi dengan “Coffee Class with Indibro Premium Coffee”, sebuah klinik kopi dengan format presentasi edukasi tentang kopi, praktek pembuatan sajian kopi, dan diskusi interaktif tentang peluang bisnis es kopi susu kekinian serta open recruitment reseller bertempat di SMA Nusaputera, Semarang pada 10-11 Juni 2021.
Melalui seminar ini diharapkan mampu menjadi solusi khususnya bagi para pengusaha dan profesional F&B untuk mengembangkan bisnis di bidang kopi.
Forum ini juga menjadi ajang untuk networking, knowledge sharing, konsultasi untuk pembuatan menu kopi.
"Kota Semarang menjadi daerah pertama gelaran Indibroadshow. Pertimbangannya karena melihat prospek usaha kopi yang tumbuh subur. Kami melihat adanya animo dari entrepreneur usaha kopi di daerah ini. Selain itu pertumbuhan ekonomi di Kota Semarang juga baik, laju pertumbuhan ekonomi 2018 sebesar 6,25 persen dan 2019 mencapai 6,86 persen, " ujarnya.
CEO PT Admiral Paragon Jaya, Irfan mengatakan, selain seminar pihaknya juga menggelar CSR dengan memberikan pelajaran di SMA Nusaputra.
Baca juga: Video Bus Rosalia Indah Kecelakaan Terguling Timpa Mobil Jazz di Exit Tol Krapyak Semarang
Baca juga: Kunci Jawaban Kelas 3 SD Tema 8 Halaman 173, 174, 175, 176, 177, dan 178
Baca juga: Inilah Sosok Sisca Kohl Crazy Rich Pamer Borong Beli 40 Paket BTS Meal
Di sana, para pelajar mendapatkan pelatihan bisnis kopi dan diharapkan mempunyai skill menjadi barista atau mengelola usaha kopi.
Saat ini, pihaknya sudah memiliki sekitar 20 varian produk kopi dari berbagai daerah di Indonesia. Selain itu berkolaborasi juga dengan memberdayakan petani dari Jabar dan Temanggung dalam hal pemenuhan stok kopi.
Dalam penjualan pihaknya menyasar segmen hotel restoran kafe (Horeka). Sejak resmi berdiri 2,5 tahun tercatat sudah ada beberapa hotel besar telah menjalin kerjasama. Rencananya daerah lain yang akan dikunjungi setelah Kota Semarang adalah Surabaya dan Bali.
"Targetnya satu bulan bisa mengunjungi satu daerah. Rencana lain kami ingin sekali mendirikan cafe flagship di Jakarta, " imbuhnya.
(*)
Warga Wonolopo Mijen Semarang Laksanakan Pemilihan Ketua RT Secara Langsung |
![]() |
---|
Persiapan Arus Mudik,Wali Kota Semarang Mbak Ita Minta Jalan Provinsi dan Pusat Segera Diperbaiki |
![]() |
---|
Mbak Ita Prioritaskan Perbaikan Jalan Rusak, Demi Kenyamanan Pemudik Saat Melintas di Semarang |
![]() |
---|
4 Jalan di Kota Semarang yang Sering Digunakan PSK Mangkal, 22 Wanita Terjaring Razia Satpol PP |
![]() |
---|
Pengurus Pusat Snex Periode 2022-2025 Resmi Dilantik, Targetkan Jadi Barometer Suporter Indonesia |
![]() |
---|