Shinzo Abe Tewas Ditembak

Pengakuan Tetsuya Yamagami, Eksekutor Penembakan yang Menewaskan Mantan PM Jepang Shinzo Abe

Tetsuya Yamagami (41) ditetapkan sebagai pelaku penembakan yang menewaskan mantan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe.

Editor: rival al manaf
Foto Istimewa/Richard Susilo
Tetsuya Yamagami, pelaku penembakan mantan PM Jepang Shinzi Abe ditangkap polisi tak lama usai melakukan aksinya, Jumat (8/7/2022). Polisi Jepang mengungkapkan pelaku penembakan terhadap mantan PM Jepang Shinzo Abe adalah Tetsuya Yamagami, mantan anggota Pasukan Bela Diri Maritim. 

Peristiwa penembakan itu terjadi saat Shinzo Abe berpidato pada Jumat (8/7/2022) pukul 11.30 waktu setempat.

Shinzo Abe ditembak saat memberikan pidatonya di Kota Nara, Jepang.

Saat ini, Kepolisian Prefektur Nara tengah melakukan penyelidikan serta mengamankan terduga pelaku penembakan Shinzo Abe.

Seorang reporter NHK mengatakan dia mendengar apa yang terdengar seperti dua tembakan dan melihat Abe berdarah.

Sementara itu, Kyodo News mengatakan mantan perdana menteri itu tidak sadarkan diri dan tampaknya mengalami serangan jantung.

Baca juga: Dua Skenario Timnas Indonesia Lolos Semifinal Piala AFF U-19 2022, Lawan Myanmar Penentunya

Baca juga: Klasemen Piala AFF U19, Indonesia Paksa Thailand dan Vietnam Tak Bisa Main Mata di Laga Terakhir

Baca juga: Bomber PSIS Semarang Carlos Fortes Ungkap Kondisinya: Saya Akan Kembali Dalam Waktu Singkat!

"Sebuah pemadam kebakaran setempat mengatakan mantan perdana menteri Abe tampaknya berada dalam keadaan henti jantung-pernapasan," ujar penyiar NHK.

Dari konfirmasi kontributor Tribunnews.com di Jepang, Shinzo Abe tertembak di dada dan dibawa oleh ambulans.

Menurut seorang pejabat dari faksi Partai Demokrat Liberal, mantan Perdana Menteri Shinzo Abe memberikan pidato jalanan di Prefektur Nara dan ada informasi bahwa dia ditembak di dada dan dibawa dengan ambulans.

Sumber: Kompas.com
  • Berita Populer
    Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    berita POPULER

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved