Wonosobo Hebat
Selamat Datang di Superhub Pemkab Wonosobo

Berita Sukoharjo

Kronologi Gadis Sukoharjo Kabur dari Rumah, Polisi Ungkap Ada Kaitan dengan Perjodohan

Kronologi lengkap gadis berinisial DM (25) asal Sukoharjo yang kabur karena menolak dijodohkan diungkap polisi.

Editor: rival al manaf
khoirul muzaki
Sat Reskrim Polres Sukoharjo berhasil membawa pulang remaja putri yang dikabarkan hilang menjelang hari pernikahanya. (15/7/2022)  

"Informasinya sudah dua kali korban kabur atau pergi."

"Anggota saat ini sedang lidik dan mencari informasi keberadaan korban," ucap Wahyu, dikutip dari TribunSolo.com, Sabtu (16/7/2022).

Kemudian, Polres Sukoharjo melakukan sejumlah upaya untuk menemukan DM, salah satunya adalah menyebarkan informasi ke media sosial.

Wahyu juga meminta bantuan ke masyarakat untuk segera melapor jika melihat atau menemukan keberadaan DM.

"Bagi warga yang mengetahui keberadaan warga tersebut, bisa menghubungi pihak keluarga maupun menghubungi kantor polisi terdekat," imbuhnya.

Setelah menempuh sejumlah upaya, Kasat Reskrim Polres Sukoharjo, AKP Teguh Prasetyo, menyatakan bahwa DM akhirnya ditemukan oleh Resmob Sukoharjo pada Kamis (14/7/2022) di Bachiro Yogyakarta.

AKP Teguh mengatakan, DM melarikan diri dari rumahnya mungkin untuk mencari ketenangan karena selalu diminta untuk menikah mengingat usianya sudah dewasa.

Baca juga: Puisi Ambil Si Penari Untukku Tariannya Cak Nun Emha Ainun Najib

Baca juga: Geliat Kopi Sumanding di Jepara, Banyak Diminati Pembeli dari Luar Kota

Baca juga: Pemerintah Kota Pekalongan Gelar Lomba Gapura Sambut HUT ke-77 RI, Juara Satu Dapat Rp 10 Juta 

"Kalau tidak salah itu dalam minggu depan mau menikah."

"Tapi tidak tahu harinya kapan. Dari yang bersangkutan meninggalkan rumah mau menenangkan diri," kata Teguh, dikutip dari regional.kompas.com.

Tak hanya itu, DM pergi dari rumah untuk menunjukkan dirinya tidak menghendaki perjodohan oleh orangtuanya.

DM mengatakan dirinya sudah memiliki kekasih dan tidak mau dijodohkan. (*)

Sumber: Kompas.com
Halaman 2 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved