Berita Selebriti
Rizky Billar Bantah Banting Lesti Kejora di Kamar Mandi, Kuasa Hukum: Tunggu Proses Penyidikan Saja
Kuasa hukum Lesti Kejora, Sandy Arifin tidak banyak berkomentar tentang bantahan pihak Rizky Billar atas dugaan kasus KDRT.
"Tunggu saja pemeriksaan minggu depan," kata Adek.
Adek kemudian membeberkan kronologi dugaan KDRT Lesti Kejora versi Rizky Billar.
Adek tidak mengungkapkan pemicu terjadinya cekcok antara Rizky Billar dan Lesti Kejora.
Dia menegaskan hanya ingin berbicara soal KDRT.
Baca juga: Terungkap Rizky Billar Sering Lakukan KDRT, Pernah Lempar Bola Biliar ke Lesti Kejora tapi Meleset
Dia menegaskan, Rizky Billar tidak membanting Lesti Kejora di kamar mandi rumah mereka yang berlokasi di kawasan Cilandak Barat, Jakarta Selatan.
"Yang jelas, Rizky tidak ada membanting, enggak ada, itu tidak benar."
"Yang ada, kebanting," kata Adek.
"Jadi, ketika Rizky mau ke kamar mandi (untuk) menenangkan diri, bahasa Rizky itu marah, Lesti kejar dan ditariklah ininya (kalung) sehingga putus rantainya."
"Kemudian, Rizky menepis dan terjatuh."
"Jadi, bukan membanting," tutur Adek.
Diberitakan sebelumnya, Lesti Kejora melaporkan Rizky Billar ke Polres Metro Jakarta Selatan atas kasus dugaan KDRT pada Rabu (28/9/2022) malam. (*)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Rizky Billar Bantah soal KDRT, Lesti Kejora Serahkan Proses Hukum ke Polisi"
Baca juga: Patung Lilin Agnez Mo Terpasang di Madame Tussauds Singapura: Terima Kasih, Ini Kehormatan Besar
Baca juga: Tiga Anggota Polri Tersangka Tragedi Kanjuruhan Malang, Pemberi Perintah Tembakan Gas Air Mata
Baca juga: Komisi C DPRD Kota Semarang: Dishub Memang Harus Perluas Titik Parkir Elektronik